Ada yang berbeda di kediaman konsulat Amerika Serikat untuk Sumatera, Kathryn Crockart, kemarin. Untuk merayakan hari kemerdekaan ke-237 Amerika Serikat (AS), dia mengubah rumahnya sebagai Amerika mini.
= = = = = = = =
PULUHAN wartawan, wakil pemerintah Indonesia dan negara sahabat, pebisnis dan masyarakat umum, bahkan Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho dan istri terkesima begitu memasuki kediaman Crockart. Tidak perlu menunggu belasan jam untuk terbang ke Negeri Paman Sam tersebut, dengan hitungan menit, puluhan undangan itu seolah sudah berada di Amerika Serikat (AS).
Dari pintu gerbang, patung Liberty menyambut kedatangan para tamu. Sungguh pemandangan yang berbeda. ''Welcome to America in Medan,'' ujar Crockart dengan ramah kepada seluruh undangan yang sengaja dia undang untuk bertandang ke rumahnya.
Crockart memang sengaja menyulap rumahnya menjadi negara AS mini seiring dengan perayaan hari kemerdekaan ke-237 AS yang jatuh hari ini (4/7). Dengan mengambil tema The Great American Road Trip atau perjalanan darat lintas Amerika, dia siap mengajak para undangan untuk mengelilingi lokasi dan lanskap termashyur di AS lewat jalan darat.
Tidak hanya dimanjakan matanya, para tamu juga berpesta kuliner dengan mencicipi makanan asli barbeque ala Amerika. Crockart mengklaim, semua menu yang disajikan adalah makanan-makanan yang kerap meramaikan perayaan HUT AS di negeri aslinya. ''Selamat datang di rumah saya. Saya sangat senang melihat bapak-ibu datang ke sini,'' sambungnya. ''Kali ini, saya buat berbeda karena saya mengira bahwa tempat yang paling baik berkumpul bersama teman adalah di rumah sendiri. Perayaan HUT kemerdekaan AS terjadi di musim panas, sehingga sangat menyenangkan berpiknik atau BBQ bersama keluarga dan teman-teman,'' katanya.
Sebelum acara dimulai, Crockart mengenalkan tempat yang terbaik di AS. Dia mengajak para jurnalis ke rute lintas negara bagian di Amerika yang memakai kode angka. Satu di antara perjalanan darat yang terkenal tersebut adalah Route 66 dari Negara Bagian Illinois ke California.
Sajian yang disuguhkan, antara lain, s'more. S'more adalah makanan tradisional Amerika dengan biskuit crackers, cokelat, dan marshmallows yang dibakar dengan api unggun. ''Rakyat Amerika gemar merayakan Fourth of July. Mereka biasanya berkumpul bersama keluarga dan teman-teman dengan melakukan BBQ, menonton parade, dan festival bersama seluruh keluarga. Kemudian, hari itu diakhiri dengan sebuah tradisi menonton pertunjukan kembang api yang membentuk warna-warni bendera nasional Amerika. Yaitu, merah, putih, dan biru,'' ujarnya.
Kegiatan yang juga dihadiri duta besar AS untuk Indonesia, Scot Marciel, itu diharapkan dapat memperbaiki hubungan antara Indonesia dan Amerika, khususnya di Medan.
Sementara itu, Scot menyatakan, perayaan kali ini adalah perayaan HUT AS di Medan yang telah dia datangi selama 3 tahun berturut-turut. ''Saya sangat senang karena hari ini bisa berkunjung ke Medan. Namun, saya sedih karena tahun ini menandai kunjungan terakhir saya mengakhiri masa tugas,'' tuturnya.
Beberapa tahun belakangan ini, pemerintah AS di Indonesia melalui kedutaan, konsulat jenderal, dan konsulat telah melakukan banyak kegiatan untuk memperluas kerja sama sehubungan dengan kesepakatan komprehensif antara Indonesia dan Amerika yang ditandatangani Presiden SBY dan Presiden Obama pada 2010. Konsulat AS di Medan adalah wakil AS untuk 10 provinsi di Sumatera. ''Semoga hal ini dapat lebih meningkatkan hubungan antara Amerika dan Indonesia,'' ujarnya.(put/jpnn/c14/tia)
= = = = = = = =
PULUHAN wartawan, wakil pemerintah Indonesia dan negara sahabat, pebisnis dan masyarakat umum, bahkan Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho dan istri terkesima begitu memasuki kediaman Crockart. Tidak perlu menunggu belasan jam untuk terbang ke Negeri Paman Sam tersebut, dengan hitungan menit, puluhan undangan itu seolah sudah berada di Amerika Serikat (AS).
Dari pintu gerbang, patung Liberty menyambut kedatangan para tamu. Sungguh pemandangan yang berbeda. ''Welcome to America in Medan,'' ujar Crockart dengan ramah kepada seluruh undangan yang sengaja dia undang untuk bertandang ke rumahnya.
Crockart memang sengaja menyulap rumahnya menjadi negara AS mini seiring dengan perayaan hari kemerdekaan ke-237 AS yang jatuh hari ini (4/7). Dengan mengambil tema The Great American Road Trip atau perjalanan darat lintas Amerika, dia siap mengajak para undangan untuk mengelilingi lokasi dan lanskap termashyur di AS lewat jalan darat.
Tidak hanya dimanjakan matanya, para tamu juga berpesta kuliner dengan mencicipi makanan asli barbeque ala Amerika. Crockart mengklaim, semua menu yang disajikan adalah makanan-makanan yang kerap meramaikan perayaan HUT AS di negeri aslinya. ''Selamat datang di rumah saya. Saya sangat senang melihat bapak-ibu datang ke sini,'' sambungnya. ''Kali ini, saya buat berbeda karena saya mengira bahwa tempat yang paling baik berkumpul bersama teman adalah di rumah sendiri. Perayaan HUT kemerdekaan AS terjadi di musim panas, sehingga sangat menyenangkan berpiknik atau BBQ bersama keluarga dan teman-teman,'' katanya.
Sebelum acara dimulai, Crockart mengenalkan tempat yang terbaik di AS. Dia mengajak para jurnalis ke rute lintas negara bagian di Amerika yang memakai kode angka. Satu di antara perjalanan darat yang terkenal tersebut adalah Route 66 dari Negara Bagian Illinois ke California.
Sajian yang disuguhkan, antara lain, s'more. S'more adalah makanan tradisional Amerika dengan biskuit crackers, cokelat, dan marshmallows yang dibakar dengan api unggun. ''Rakyat Amerika gemar merayakan Fourth of July. Mereka biasanya berkumpul bersama keluarga dan teman-teman dengan melakukan BBQ, menonton parade, dan festival bersama seluruh keluarga. Kemudian, hari itu diakhiri dengan sebuah tradisi menonton pertunjukan kembang api yang membentuk warna-warni bendera nasional Amerika. Yaitu, merah, putih, dan biru,'' ujarnya.
Kegiatan yang juga dihadiri duta besar AS untuk Indonesia, Scot Marciel, itu diharapkan dapat memperbaiki hubungan antara Indonesia dan Amerika, khususnya di Medan.
Sementara itu, Scot menyatakan, perayaan kali ini adalah perayaan HUT AS di Medan yang telah dia datangi selama 3 tahun berturut-turut. ''Saya sangat senang karena hari ini bisa berkunjung ke Medan. Namun, saya sedih karena tahun ini menandai kunjungan terakhir saya mengakhiri masa tugas,'' tuturnya.
Beberapa tahun belakangan ini, pemerintah AS di Indonesia melalui kedutaan, konsulat jenderal, dan konsulat telah melakukan banyak kegiatan untuk memperluas kerja sama sehubungan dengan kesepakatan komprehensif antara Indonesia dan Amerika yang ditandatangani Presiden SBY dan Presiden Obama pada 2010. Konsulat AS di Medan adalah wakil AS untuk 10 provinsi di Sumatera. ''Semoga hal ini dapat lebih meningkatkan hubungan antara Amerika dan Indonesia,'' ujarnya.(put/jpnn/c14/tia)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Korban Tewas Gempa Aceh jadi 30 Orang
Redaktur : Tim Redaksi