Konsumen Honda PCX Dipanggil ke Bengkel? Ini Respons AHM

Senin, 18 November 2019 – 22:33 WIB
Ilustrasi Honda PCX di pameran otomotif tahunan. Foto: Ist

jpnn.com, JAKARTA - PT Astra Honda Motor (AHM) diketahui tengah melakukan pemanggilan ke sejumlah konsumen Honda PCX. Pemanggilan ini terkait pemeriksaan komponen yang diduga bermasalah, yakni sprocket cam.

Proses investigasi itu diketahui dari surat edaran resmi PT AHM yang dirilis Gridoto. Disebutkan, Honda PCX dengan nomor mesin dan nomor rangka tertentu datang ke dealer untuk dilakukan pemeriksaan.

BACA JUGA: Segmen Honda ADV150 dan PCX 150 Berbeda, AHM: Jadi Tidak Ada Kanibalisasi

Ketika dikonfirmasi, GM Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin, tidak bersedia membuka informasi perihal pemanggilan sejumlah pengguna Honda PCX itu. Tidak mengiyakan juga tidak membantah.

Pemanggilan kepada konsen Honda PCX sepertinya juga tidak dilakukan secara massal, tetapi hanya sebagian saja.

BACA JUGA: 3 Konsep Modifikasi Honda PCX, Awas Pangling!

Hal itu diketahui ketik kami mengonfirmasi ke beberapa konsumen PCX. Salah satunya, Oci, pria beralamat di kawasan Puri Kembangan, Jakarta Barat, ini mengakui belum menerima surat edaran tersebut.

Kendati demikian, Oci malah mengeluh bahwa PCX miliknya sering mengeluarkan suara gredeg-gredeg.

BACA JUGA: Pilihan Warna Baru Honda PCX, Segar!

"Kalau surat pemanggilan dari Honda sih gak ada. Cuma memang PCX saya sekarang sering ngeluarin suara gredeg-gredeg di CVT, tetapi pas ditarikan awal doang," kata pria yang baru saja memboyong skuter 150 cc pada Juni lalu.

Sudah melapor ke bengkel resmi? "Belom sih. Tapi tanya-tanya ke teman lain, katanya sih rata-rata emang gitu PCX."

Terkait pemanggilan kendaraan dan kemudian dilakukan perbaikan disebabkan masalah cacat desain, kesalahan produksi yang mempengaruhi aspek keselamatan dan bersifat massal, sudah diatur dalam Peraturan Menteri (PM) Perhubungan Nomor 33 Tahun 2018 dan PM 53 2019. (mg8/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler