jpnn.com, BEIRUT - Prajurit TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas Maritim TNI/Maritime Task Force (MTF) Kontingen Garuda (Konga) XXVIII-K/United Nations Interim Force in Lebanon (UNIFIL) melaksanakan upacara peringatan hari jadi TNI Ke-73 di Port of Beirut, Lebanon, Jumat (5/10/2018).
Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) adalah Dansatgas Maritim TNI Letkol Laut (P) Cecep Hidayat yang sehari-harinya juga menjabat sebagai Komandan KRI Sultan Hasanuddin-366.
BACA JUGA: Ketua DPR: Prajurit TNI Benteng Kedaulatan NKRI
Dansatgas dalam amanatnya menyampaikan agar seluruh prajurit untuk selalu mengantisipasi berbagai pemberitaan hoaks/bohong yang terjadi Tanah Air.
BACA JUGA: HUT TNI, Kapolres Beri Kejutan Kue Ultah
Menurutnya, saat ini banyak berita-berita yang sifatnya memprovokasi dan mengadu domba masyarakat. Jangan pernah untuk menonton/membaca berita yang ada dengan mentah-mentah sehingga membuat kita menjadi mudah terprovokasi.
“Jangan pernah mudah percaya dengan berita hoaks yang ada, cari dulu kebenarannya. Banyak berita yang tidak sesuai dengan fakta di lapangan,” ujarnya
BACA JUGA: Jokowi Pimpin Upacara HUT ke-73 TNI
Lebih lanjut, Komandan menegaskan agar prajurit lebih bijak dalam menggunakan media sosial. Tidak perlu men share berita-berita yang sifatnya tidak jelas dan memprovokasi, terlebih sebentar lagi Indonesia akan melaksanakan pesta demokrasi pemilihan umum.
Pada akhir amanatnya, Komandan menyerukan untuk seluruh prajurit agar menjaga dedikasi, soliditas, semangat kerja dan yang terpenting adalah menjaga kesehatan.
"Tetap jaga soliditas, dedikasi, semangat kerja dan yang terpenting jaga kesehatan. Ingat penugasan kita masih cukup lama di daerah operasi, jadi luangkan waktu untuk berolahraga dan istirahat yang cukup agar kondisi tubuh tetap terjaga," ujar Komandan sembari menutup amanat.(fri/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... TNI Gelar Pengobatan Gratis di Merauke
Redaktur & Reporter : Friederich