Kontingen Ibu Kota Dominasi Cabang Sepatu Roda

Rabu, 09 Desember 2015 – 05:34 WIB
ilustrasi.

JAKARTA - Kontingen DKI Jakarta mampu keluar sebagai juara umum babak kualifikasi PON XIX 2016 cabang sepatu roda yang diselenggarakan di lapangan Saparua, Kota Bandung. Para atlet ibu kota itu mampu meraih 5 emas, 3 perak, dan 6 perunggu dengan total 14 medali.

Kontingen Jakarta  mampu menang tipis dari kontingen asal Jawa Tengah yang sama-sama meraih 5 emas dan 3 perak. Hanya saja perunggu yang diraih Jawa Tengah hanya 2 keping sehingga total medali yang diperoleh Jateng adalah 10 medali.

Sedangkan di di peringkat ketiga ada kontingen asal Jawa Timur yang meraih 4 emas, 3 perak dan 1 perunggu. Peringkat keempat ada Papua dengan 2 medali emas. 

“Seharusnya kami bisa lebih banyak menyabet medali emas, tapi sayang lapangan atau lintasan  yang digunakan licin karena diguyur hujan. Meski demikian, saya cukup puas dengan  perjuangan anak-anak yang bermain maksimal di Pra PON,” ujar pelatih Tim Sepatu Roda DKI Jakarta, Mummad Sal alias Ical saat dihubungi INDOPOS (grup JPNN), Minggu (7/12). 

Menurut Ical,  lima medali emas DKI disumbang Eri (2), Nasta (2) dan Regi  (1). Hasil ini  membuat  tim sepatu roda DKI  kian percaya diri  menjadi yang terbaik di PON 2016 di Jawa Barat nanti. “Kami optimis, di PON nanti akan meraih hasil maksimal, seperti PON-PON sebelumnya,” jelas Ical. (bam/dil/jpnn)

BACA JUGA: Ciut Duluan, Pelatih Ini Ogah Bertemu Bayern dan Barcelona

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persija Dapat Amunisi Tambahan dari OK John


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler