Korban Hanyut Pasbar Ditemukan Dalam Kondisi Tak Bernyawa

Senin, 07 Januari 2019 – 20:01 WIB
Tim SAR. Foto ilustrasi: jawapos

jpnn.com, PASBAR - Tim gabungan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasaman Barat akhirnya menemukan Safrijon, 38, dalam keadaan tak bernyawa setelah delapan hari melakukan pencarian.

Korban yang hanyut delapan lalu ditemukan di Batang Sikerbau, Kecamatan Lembah Melintang, Minggu (6/1).

BACA JUGA: Terpeleset, Warga Perumnas Mandala Hanyut di Sungai Denai

"Iya, benar, korban hanyut Safrijon, warga Rojang Situak Barat Kecamatan Lembah Melintang sudah ditemukan pada Minggu (6/1) siang. Korban itu ditemukan tidak jauh dari lokasi awal korban hanyut bersama teman lainnya," kata Kepala Pelaksana BPBD Pasaman Barat, Tri Wahluyo kepada Padang Ekspres di Simpang Empat, Minggu malam (6/1).

Penemuan korban ini ditemukan tim gabungan yang terdiri dari BPBD, SAR, Polsek, Koramil, PMI dan masyarakat sudah tidak bernyawa lagi. Usai ditemukan, jasad korban langsung dievakuasi dan segera dibawa ke kampung halamannya untuk dikebumikan.

BACA JUGA: Tubuh Dede Ditemukan Tersangkut di Bantaran Kali

Sebelumnya, tim gabungan juga sudah menemukan satu orang warga yang hanyut, Alpan, 42, dalam keadaan tidak bernyawa lagi.

Korban ini ditemukan sekitar 20 kilometer dari lokasi tempat hanyut semula sekitar pukul 11.20 WIB.

BACA JUGA: 3 Orang Hanyut di Kali Cilemahabang, Satu Belum Ditemukan

Jenazah langsung dibawa ke puskesmas terdekat untuk di otopsi dan segera dikebumikan.

Sebelumnya tiga orang Aswan (40), Alpan (42), Safrijon (38) hanyut diseret banjir bandang pada Minggu (30/12) malam. Beruntung, Aswan berhasil menyelamatkan diri.

Ketiga korban satu kampung itu sedang mencari ikan. Namun, tiba-tiba saja datang air bandang dan menyeret ketiganya. Tim gabungan sempat melakukan pencarian pada Minggu (30/12) malam. Namun cuaca yang gelap dan air yang deras tidak memungkinkan melakukan pencarian.

"Korban Alpan (42) sudh ditemukan pada Senin (31/1) sedangkan Safrijon baru ditemukan Minggu (6/1). Kepada masyarakat dihimbau agar tetap waspada datangnya bencana, apalagi di musim hujan," ujarnya. (roy)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dua Bocah Hanyut di Kali Banjir Kanal Barat


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler