Korban Tsunami Selat Sunda Mencapai 437 Jiwa

Senin, 31 Desember 2018 – 19:35 WIB
Tim penyelamat mencoba mengidentifikasi korban tsunami Selat Sunda di Carita. Foto: Azwar Bachtiar/AFP

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Pusat Data, Informasi dan Hubungan Masyarakat (Humas) Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho mengatakan hingga Minggu (30/12), tercatat sebanyak 437 orang meninggal dunia akibat tsunami Selat Sunda.

Sebanyak 16 orang dinyatakan hilang. Untuk korban luka-luka tercatat sebanyak 14.059 orang luka-luka. "Sebanyak 33.719 orang mengungsi," kata Sutopo, Senin (31/12).

BACA JUGA: Sambut Tahun Baru, Caleg PDIP Gelar Istigasah Bareng Ibu-ibu

Tsunami yang menerjang lima wilayah di Banten dan Lampung itu mengakibatkan 2.752 unit rumah, 92 penginapan atau warung, 510 perahu dan kapal, 147 kendaraan roda empat dan dua, serta satu dermaga dan satu shelter rusak. (boy/jpnn)

Perincian dampak tsunami hingga Minggu (30/12) pukul 17.00.

BACA JUGA: PascaLolos dari Gempa, Pasha Merasa jadi Orang Spesial

1. Kabupaten Pandeglang: (13 kecamatan terdampak: Carita, Panimbang, Cigeulis, Sumur, Labuan, Tanjung Lesung, Cibaliung, Cimanggu, Pagelaran, Bojong, Jiput, Menes, Pulau Sangiang)
296 Orang meninggal dunia
8 Orang hilang
7.656 Orang terluka
20.726 Orang mengungsi
1.012 Unit rumah rusak
401 Unit perahu rusak
69 Unit toko/warung dan hotel (RB)
69 Unit kendaraan R4 (Mobil) rusak
38 Unit kendaraan R2 (Motor) rusak

2. Kabupaten Serang: (2 kecamatan terdampak: Anyer, Cinangka)
21 Orang meninggal dunia
2.395 Orang terluka
4.820 Orang mengungsi
41 Unit rumah rusak
17 Unit warung
2 Unit rumah makan
10 Unit gazebo
25 Unit perahu
21 Unit sampan
40 Unit mobil
3 Unit sarana pelelangan ikan

BACA JUGA: Faank Wali juga Pengin Asuh Anak Mendiang Aa Jimmy, Tapi...

3. Kabupaten Lampung Selatan: (4 kecamatan terdampak: Kalianda Rajabasa, Sidomulyo, Katibung)
118 Orang meninggal dunia
4.007 Orang terluka
8 Orang Hilang
7.942 Orang mengungsi
543 Unit rumah (RB)
70 Unit rumah (RS)
947 Unit rumah (RR)

4. Kabupaten Tanggamus: (Terdampak Desa Kiluan, Kecamatan Kelumbayan
1 Orang meninggal dunia
4 Unit rumah (RB)
4 Unit penginapan (RB)
1 Unit shelter (RB)
1 Unit Dermaga (RB)
70 Unit perahu nelayan (RB)

5. Kabupaten Pesawaran: (Terdampak Desa Legundi Kec. Punduh Pidada
1 Orang meninggal dunia
1 Orang Luka - Luka
231 Orang mengungsi 53 Unit rumah (RB)
82 Unit rumah (RR)
14 Unit Perahu Nelayan rusak

Sumber: BNBP

BACA ARTIKEL LAINNYA... Musisi Yogyakarta Kumpulkan Donasi untuk Seventeen


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler