Korea Open 2022: Tumbangkan Wakil Tuan Rumah, Rinov/Pitha Ciptakan Rekor Pribadi

Kamis, 07 April 2022 – 19:04 WIB
Ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari saat berlaga di Korea Open 2022. Foto: PBSI

jpnn.com, SUNCHEON - Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari sukses mengamankan tiket perempat final Korea Open 2022.

Hal ini didapat setelah keduanya menghajar wakil tuan rumah, Dong Ju Ki/Kim Hyerin, lewat pertarungan rubber game, 21-14, 19-21, 26-24.

BACA JUGA: Indonesia Kirim 7 Wakil di Perempat Final Korea Open 2022, Fajar/Rian yang Terakhir

"Alhamdulillah hari ini dikasih kemenangan. Di gim pertama permainan kami sudah oke dan mampu mengontrol pertandingan," ungkap Pitha dalam rilis PBSI.

Rinov/Pitha butuh perjuangan alot untuk memenangi laga. Mereka, bahkan menang dengan skor cukup dramatis di gim ketiga, 26-24.

BACA JUGA: Lolos Perempat Final Korea Open 2022, Jonatan Christie Ditunggu Bocah Ajaib Thailand

"Di gim kedua kami agak lengah dan banyak kecolongan. Alhasil, di gim ketiga kami coba terapkan strategi seperti di gim pertama," tambah Pitha.

Keberhasilan Rinov/Pitha melangkah ke perempat final Korea Open 2022 menjadi prestasi tersendiri bagi mereka setelah tampil kurang oke pada dua turnamen sebelumnya.

BACA JUGA: Korea Open 2022: Vito Ungkap Kunci Sukses Bantai Runner Up All England

Rinov/Pitha diketahui selalu kandas di babak pertama Swiss Open 2022 dan All England 2022. 

Di babak delapan besar Korea Open 2022, Rinov/Pitha sudah ditunggu wakil Jepang, Hiroki Midorikawa/Natsu Saito.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler