KPAI: Apakah Anak Indonesia Sudah Merdeka?

Senin, 17 Agustus 2015 – 15:44 WIB
dok jpnn

jpnn.com - JAKARTA – Sekretaris Jenderal Komisi Perlindungan Anak Indonesia Erlinda mengaku senang karena ada pembacaan puisi bertajuk Puisi Anak Indonesia  dalam Upacara HUT Kemerdekaan ke-70 .

Namun, hal itu tak berarti anak Indonesia sudah merdeka.  “Sementara hak-hak mereka masih terabaikan. Kekerasan demi kekerasan masih dialami oleh anak Indonesia,” kata Erlinda, Senin (17/8).

BACA JUGA: Ini Pesan Mas Nusron untuk Pegawai BNP2TKI saat Peringati HUT Kemerdekaan RI

Dia menambahkan, kasus kekerasan seksual yang dialami anak bangsa masih banyak terjadi. Penegakan hukum belum maksimal karena masih banyak putusan vonis bebas terhadap oknum pelaku kekerasan seksual. 

Karenanya, Erlinda mengajak segenap bangsa emberikan perlindungan kepada anak Indonesia. “Mari selamatkan anak bangsa dan kembalikan senyum mereka dengan memberikan perlindungan dan memenuhi hak anak Indonesia,” kata Erlinda. (boy/jpnn)

BACA JUGA: HUT RI, Ini Pesan Menteri Amran untuk Petani

 

BACA JUGA: Istana Klaim yang Hadir 70 Persen Warga Biasa

BACA ARTIKEL LAINNYA... Begini Cara Ani, SBY dan Ibas Rayakan Hari Merdeka


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler