Kreator Video Awal Adrians Tertantang dengan Hal-Hal Baru

Senin, 31 Juli 2023 – 13:29 WIB
Kreator Video Awal Adrians Tertantang dengan Hal-Hal Baru. Foto: dok. pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Influencer sekaligus kreator konten Awal Adrians mengaku perlu waktu panjang untuk menemukan profesi yang kini digelutinya itu.

Pria kelahiran 16 Juni 1999, ini mengatakan bahwa kesuksesannya saat ini bermula dari rasa penasaran melakukan hal-hal baru.

BACA JUGA: 3 Kiat Sukses Menjadi Kreator Konten Kecantikan Ala Ryana

Kala itu, dia mendapati banyak kreator video yang sukses. Pemilik nama asli Awaluddin itu pun tertantang mengikuti jejak mereka, dan belajar membuat konten.

Menurut pehobi olahraga ini, kemampuan mengedit video ataupun menjadi kreator video tidak dimiliki semua orang sehingga peluang berkembang di masa mendatang masih terbuka lebar.

BACA JUGA: Kisah Bang Jeff, Kreator Konten yang Sukses Berbisnis Top Up Gim Online

"Makin berkembangnya dunia digital, pekerjaan seperti yang aku lakukan masih memiliki prospek sangat cerah," ujar Awal, dalam keterangannya, Senin (31/7).

Meski saat ini terbilang sukses dan mendapatkan jutaan followers, Awal mengaku perjalanan kariernya tidak mulus. Dia sering mendapatkan klien yang menyita pemikirannya.

BACA JUGA: Intip Gaya Hidup Kreator Konten Lifestyle Meliza Oktavilenny di Bali

Suami Rahayu Maharani ini mengungkapkan ada klien yang meminta untuk mengubah musik pesanan yang sudah jadi ke dalam bentuk video.

"Kepuasan klien adalah yang utama. Jadi, meski harus kerja dua kali dan mengerjakan proyek berbeda dengan permintaan awal akan terasa seru jika dianggap sebagai sebuah tantangan," tuturnya.

Selama menjalani profesi sebagai seorang editor dan kreator video, pria yang akrab dipanggil dengan nama Awal ini juga kerapkali menemukan momen-momen unik.

Salah satunya adalah ketika dimintai tolong oleh temannya untuk mengedit video. Sebuah momen yang menurutnya membawa profesi yang dijalankannya menjadi sebuah dilema.

"Di satu sisi haru profesional, tetapi di sisi lain tidak bisa sepenuhnya menjadi klien karena teman sendiri," ungkap pemilik akun TikTok awal.adrians.

Mengenai target yang ingin dicapai selanjutnya, Awal mengatakan ada dua yang harus digapainya, yakni memiliki kamera baru dan dikenal banyak orang melalui prestasi. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler