Krisdayanti Ungkap Kondisi Aurel Hermansyah

Minggu, 16 Mei 2021 – 14:19 WIB
Penyanyi Krisdayanti. Foto: Firda Junita/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Krisdayanti mengungkapkan kondisi sang putri, Aurel Hermansyah yang harus istirahat total atau bed rest di trimester pertama kehamilannya.

KD -panggilan Krisdayanti- mengatakan bahwa putri sulungnya itu tak boleh banyak beraktivitas dulu karena kondisinya tersebut.

BACA JUGA: Aurel Hermansyah Sakit, Atta Halilintar Setia Mendampingi

"Memang harus total di atas tempat tidur. Jadi, saya hanya lebih banyak kasih saranlah, namanya juga itu pasti kalau anak-anak kan masih banyak kekhawatiran dan lain-lain," ujar KD di kawasan Jakarta Selatan baru-baru ini.

Dia juga berpesan kepada istri YouTuber Atta Halilintar itu agar menenangkan pikirannya.

BACA JUGA: Terancam Hukuman Mati, Mahasiswa Menunduk di Kursi Roda, Betis Diperban

Sebab, KD khawatir keadaan Aurel memburuk karena banyak pikiran.

"Bedrest itu artinya harus istriahat semua, jangan bedrest tapi pikirannya ke mana-mana, mau ini itu. Jadi, harus benar-benar kalem, tenang, karena otomatis psikisnya juga harus istirahat," tutur Krisdayanti.

Dia pun menjelaskan alasan putrinya haris beristirahat total.

Menurutnya, hal itu atas saran dokter kandungan yang menangani kehamilan Aurel agar janin di dalam kandungannya semakin kuat.

"Untuk memperkuat janin. Jadi, kami harapkan Insyaallah janin semakin membaik dan sehat," tutur pelantun Menghitung Hari tersebut.

Aurel Hermansyah memang diketahui harus istirahat total di trimester awal kehamilannya.

Pelantun Hari Bahagia itu bahkan harus menggunakan kursi roda untuk berjalan.

Atta Halilintar melalui kanalnya di YouTube mengatakan bahwa sang istri tak boleh terlalu aktif beraktivitas sementara waktu.

"Dia enggak boleh syuting yang jalan-jalan. Kemarin masih aktif main TikTok, makanya aku omelin terus," ujar Atta. (mcr7/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler