Krisis Keuangan, 18 Juta Orang Eropa Pengangguran

Rabu, 01 Agustus 2012 – 09:26 WIB
LONDON - Tingkat pengangguran di 17 negara Eropa  pengguna mata uang euro mencapai rekor baru. Tercatat hingga Juni ini angka pengangguran mencapai 11,2 persen bulan.

Ini angka tertinggi sejak zona euro dibentuk pada 1999. Rekor tingkat pengangguran tersebut menyamai angka revisi untuk Mei.

Sementara itu, Uni Eropa menyatakan harga konsumen naik dengan laju tahunan 2,4 persen pada Juli, sama  seperti pada bulan sebelumnya. Angka ini melebihi target kurang dari 2 persen yang ditetapkan Bank Sentral Eropa.

Menurut laman VOA (31/7), tingginya tingkat pengangguran dan inflasi melemahkan kondisi ekonomi zona euro. Beberapa negara terjerumus ke resesi yang dalam.

Para penyusun kebijakan Bank Sentral Eropa (ECB) dijadwalkan bertemu hari Kamis (2/8) mendatang guna memutuskan apakah akan membuat perubahan kebijakan. Hal ini untuk meningkatkan ekonomi kawasan dan membantu mengurangi biaya pinjaman bagi Spanyol dan Italia yang mengalami masalah keuangan.(esy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... 47 Penumpang Kereta Api Hangus Terbakar

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler