KABAR tak sedap soal penggunaan narkoba menimpa Rihanna. Tudingan itu tiba-tiba muncul setelah kepolisian Michigan mengamankan seorang kru tur Rihanna karena kedapatan menyimpan ganja.
Dari tangan kru yang tak disebutkan namanya, kepolisian menyita beberapa linting ganja. Masih diselidiki siapa pemilik ganja yang disita dalam penangkapan Rabu waktu setempat atau Kamis (21/3). Yang pasti, saat kejadian Rihanna tak ikut dalam iring-ringan bus.
Laman gosip TMZ menyebut, setidaknya 10 bus pengangkut kru dan peralatan "Diamond World Tour" dihentikan kepolisian selepas melintasi Ambassador Bridge yang memisahkan Windsor, Kanada dan Kota Detroit.
Awalnya, hanya penggeledahan biasa tapi setelah seorang polisi mencium bau ganja di salah satu kabin bus, akhirnya satu per satu bus diperiksa dengan anjing pelacak. "Akhirnya ditemukan ganja meski tak banyak," ucap sumber situs gosip tersebut.
Rihanna yang pekan lalu sempat membatalkan dua konsernya di Baltimorre dan Boston karena terkena radang tenggorokan mengaku malu dengan insiden tersebut.
"Aku benci orang mengecewakan aku sebab aku tak pernah mengecewakan mereka. Aku sangat malu dengan kejadian ini. Terima kasih atas doanya," kicau pemilik hit "Stay" ini lewat twitter.
Belum diketahui apakah penangkapan kemarin mengganggu rangkaian "Diamond World Tour" yang Kamis hari ini digelar di Joe Louis Arena, Detroit.
"Diamond World Tour" mulai dihelat di Kota Buffalo, Amerika Serikat pada 8 Maret 2013 dan berakhir 7 Oktober 2013 di Auckland, Selandia Baru. Rihanna sepertinya belum berminat tampil di Indonesia sebab berdasar jadwal tur yang tercantum dalam situs resminya, tak satu pun negara Asia disinggahi. (pra/jpnn)
Dari tangan kru yang tak disebutkan namanya, kepolisian menyita beberapa linting ganja. Masih diselidiki siapa pemilik ganja yang disita dalam penangkapan Rabu waktu setempat atau Kamis (21/3). Yang pasti, saat kejadian Rihanna tak ikut dalam iring-ringan bus.
Laman gosip TMZ menyebut, setidaknya 10 bus pengangkut kru dan peralatan "Diamond World Tour" dihentikan kepolisian selepas melintasi Ambassador Bridge yang memisahkan Windsor, Kanada dan Kota Detroit.
Awalnya, hanya penggeledahan biasa tapi setelah seorang polisi mencium bau ganja di salah satu kabin bus, akhirnya satu per satu bus diperiksa dengan anjing pelacak. "Akhirnya ditemukan ganja meski tak banyak," ucap sumber situs gosip tersebut.
Rihanna yang pekan lalu sempat membatalkan dua konsernya di Baltimorre dan Boston karena terkena radang tenggorokan mengaku malu dengan insiden tersebut.
"Aku benci orang mengecewakan aku sebab aku tak pernah mengecewakan mereka. Aku sangat malu dengan kejadian ini. Terima kasih atas doanya," kicau pemilik hit "Stay" ini lewat twitter.
Belum diketahui apakah penangkapan kemarin mengganggu rangkaian "Diamond World Tour" yang Kamis hari ini digelar di Joe Louis Arena, Detroit.
"Diamond World Tour" mulai dihelat di Kota Buffalo, Amerika Serikat pada 8 Maret 2013 dan berakhir 7 Oktober 2013 di Auckland, Selandia Baru. Rihanna sepertinya belum berminat tampil di Indonesia sebab berdasar jadwal tur yang tercantum dalam situs resminya, tak satu pun negara Asia disinggahi. (pra/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Restu Sinaga Diganggu Langkah Kuda
Redaktur : Tim Redaksi