jpnn.com, RUSIA - Ambisi Ferrari menggulung dominasi Mercedes kian mendapat jalannya. Diwakili Charles Leclerc dengan meraih pole position F1 Rusia setelah menjadi yang tercepat di sesi kualifikasi, Sirkuit Sochi Autodrom, Sabtu (28/9).
Dengan demikian, Leclerc mencatatkan pole position keempat secara beruntun musim ini. Sekaligus menyamai rekor Michael Schumacher pada 2001.
BACA JUGA: Hasil F1 Italia: Leclerc Lanjutkan Kemenangan Ferrari, Bottas Kecewa
Hasilnya sendiri, pembalap Monako itu mencetak waktu tercepat 1 menit 31.682 detik. Unggul 0.402 detik pembalap Mercedes-AMG Lewis Hamilton.
"Mobil ini terasa luar biasa. Senang rasanya bisa kembali ke pole, tapi start sangat penting di sini, lebih dari tempat lainnya. Aku hanya ingin fokus ke tugasku besok dan saat ini terlihat bagus," kata Leclerc.
BACA JUGA: Leclerc Selamatkan Gengsi Ferrari di Tengah Dominasi Mercedes di F1 2019
Posisi ketiga diisi Sebastian Vettel (Ferrari), dan dilanjutkan Max Verstappen (Red Bull).
Berikut hasil lengkap kualifikasi F1 Rusia 2019:
1. Charles Leclerc Scuderia Ferrari 1 menit 31.628 detik
2. Lewis Hamilton Mercedes AMG Petronas Motorsport + 0.402s
3. Sebastian Vettel Scuderia Ferrari + 0.425s
4. Max Verstappen Aston Martin Red Bull Racing Honda + 0.682s
5. Valtteri Bottas Mercedes AMG Petronas Motorsport + 1.004s
6. Carlos Sainz McLaren F1 Team + 1.594s
7. Nico Hulkenberg Renault F1 Team + 1.661s
8. Lando Norris McLaren F1 Team + 1.673s
9. Romain Grosjean Haas F1 Team + 1.889s
10. Daniel Ricciardo Renault F1 Team + 2.033s
11. Pierre Gasly Red Bull Toro Rosso Honda
12. Sergio Perez SportPesa Racing Point F1 Team
13. Antonio Giovinazzi Alfa Romeo Racing
14. Kevin Magnussen Haas F1 Team
15. Lance Stroll SportPesa Racing Point F1 Team
16. Kimi Raikkonen Alfa Romeo Racing
17. George Russell ROKiT Williams Racing
18. Robert Kubica ROKiT Williams Racing
19. Alexander Albon Aston Martin Red Bull Racing Honda
20. Daniil Kvyat Red Bull Toro Rosso Honda
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha