Kue Moci Maut Rusak Malam Tahun Baru: 2 Tewas, 13 Kritis

Rabu, 03 Januari 2018 – 07:11 WIB
Kue moci. Foto: CBS

jpnn.com, TOKYO - Kue moci ini memang maut. Bukan karena rasanya yang mak nyus atau teksturnya yang kenyal-kenyal nggemesin. Tetapi, kue beras tersebut membawa petaka.

Betapa tidak. Dalam pesta pergantian tahun di Jepang, dua orang tewas karena keselek (tersedak) kue moci. Sedangkan 13 orang yang lain kritis.

BACA JUGA: Malam Tahun Baru, Jakarta Dipenuhi 780 Ton Sampah

Menurut pihak Departemen Pemadam Kebakaran Tokyo, seluruh korban tewas atau kritis adalah lansia. Umurnya 50–90 tahun. Tetapi, beberapa di antara mereka adalah anak-anak.

Fuji TV melansir bahwa yang tewas adalah lelaki dari kawasan Ota dan Edogawa di Tokyo. Mereka sempat dilarikan ke rumah sakit, namun jiwanya tidak tertolong.

BACA JUGA: Konser Rhoma Irama, Monas jadi Lautan Manusia

Sejatinya, pemerintah Jepang sudah mengunggah berbagai tip agar orang tidak tersedak moci. Baik berupa tulisan maupun ilustrasi.

Salah satu sarannya adalah memotong kue kecil-kecil, menepuk punggung korban, atau menggunakan penyedot debu untuk menarik kue moci yang nyangkut di tenggorok.

BACA JUGA: Meriahnya Petasan di Bundaran HI Sambut Kedatangan 2018

Tetapi, korban tetap berjatuhan. Menurut BBC, saat pergantian tahun 2014 ke 2015, sembilan orang tewas karena keselek kue moci. (sha/c4/dos)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tolong, Tahun Baru-an di Puncak Sampai Jam 3 Pagi Saja ya


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler