jpnn.com - BANDUNG - Keberhasilan PS TNI menaklukkan Pusamania Borneo FC 3-1 Selasa (22/3) sore, tak bisa dilepaskan dari strategi beberapa saat sebelum laga. Di mana, PS TNI menggantikan peran pelatih kepala, kepada Edy Syahputra kembali.
Perubahan itu membuat pemain yang awalnya merasa kagok karena komunikasi yang kurang dengan Judan Ali, menjadi cair kembali.
BACA JUGA: Alhamdulillah, Striker Ini Selamat dari Serangan Bom Brussel
"Saya tak mau menyebut itu (pergantian pelatih). Yang pasti hari ini karakter bermain PS TNI telah kembali, tidak seperti sebelumnya," kata Edy, Selasa (22/3).
PS TNI memang melakukan perubahan strategi permainan dan menempatkan pemain seperti Wawan Febrianto dan Tambun Naibaho dengan posisi yang tepat.
BACA JUGA: Brussels Diguncang Bom, Timnas Belgia Batal Latihan
Alhasil, serangan PS TNI banyak mampu menciptakan peluang dari kaki dua pemain tersebut. Gol yang diciptakan pun, berasal dari kerja keras dua pemain itu.
Selanjutnya, Edy menyiapkan strategi khusus sebelum menghadapai tuan rumah Persib Bandung di laga selanjutnya. Pasalnya, kemenangan wajib diraih agar PS TNI lolos ke semifinal. (dkk/jpnn)
BACA JUGA: Wow, Keren Nih Inovasi Tenaga Pencahayaan Stadion Euro 2016
BACA ARTIKEL LAINNYA... Penyerang Inggris Lebih Tajam Mana, Rooney atau Kane?
Redaktur : Tim Redaksi