Kupas Sejarah, DPC PDIP Kota Bekasi Gelar Diskusi Pemuda & Kemerdekaan

Jumat, 29 Oktober 2021 – 23:18 WIB
DPC PDIP Kota Bekasi menggelar diskusi kepemudaan. Foto: source for JPNN.com

jpnn.com, KOTA BEKASI - Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kota Bekasi mengadakan diskusi Forum Pemuda Kupas Sejarah, di kantor mereka, Jumat (29/10).

Diskusi ini mengangkat tema Peran Pemuda Menuju Kemerdekaan. Acara tersebut digelar dalam rangkaian peringatan Hari Sumpah Pemuda.

BACA JUGA: Selama Bu Mega Ketum, Pak Berengos Konsisten Pimpin PDIP Solo

Puluhan kader muda PDI Perjuangan, tokoh pemuda, dan komunitas di Kota Bekasi ikut menghadiri diskusi ini.

Ketua DPC PDIP Kota Bekasi Tri Adhianto mengatakan anak muda punya peran strategis dalam sejarah berjalannya bangsa Indonesia.

BACA JUGA: Ketua PDIP Salatiga Mundur, Gegara Banteng Vs Celeng?

"Sejarah mencatat, pergolakan dan pergantian rezim dalam perjalanan bangsa dan negara selalu dipengaruhi oleh kekuatan pemuda," ujar Tri.

"Dengan perannya yang sangat strategis, anak muda saat ini tidak boleh menjadi apatis dan antipati terhadap perjalanan bangsa Indonesia saat ini dan yang akan datang," imbuhnya.

BACA JUGA: Lawan Corona, PDIP Semprotkan Disinfektan di Wilayah Bekasi dan Depok

Sementara itu, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi Ahmad Faisyal mengatakan 93 tahun setelah Sumpah Pemuda, anak muda saat ini tidak boleh melupakan sejarah, agar bisa mewarisi perjuangan para pendahulu.

"Diskusi ini bertujuan untuk mengupas sejarah peran pemuda menuju kemerdekaan dalam rangka mewarisi perjuangan para pendahulu," kata Faisyal.

Di tempat yang sama, Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi Aldi Patria Oscha mengajak anak muda Indonesia khususnya di Kota Bekasi menjaga dan mengisi kemerdekaan Indonesia dengan hal yang produktif dan positif.

"Berikan yang terbaik bagi hidup bangsa sesuai kapasitasnya masing-masing dengan produktif dan penuh kreativitas," kata Aldi. (*/adk/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler