JEPARA - Jika tak mau harga dirinya sebagai tim tuan rumah diinjak-injak, Persijap tentu harus mampu menahan laju Arema Indonesia yang akan menjadi lawannya dalam lanjutan Djarum Indonesia Super League (ISL) malam nantiHanya kemenangan yang bisa menjawab, apakah tim kebanggaan warga Jepara ini masih bisa menjaga marwahnya sebagai tuan rumah.
Hal itu diungkapkan pelatih Suimin Diharja, untuk memotivasi Evaldo dkk agar bisa memberikan kemenangan dalam pertandingan melawan Arema
BACA JUGA: Tarung Chris John Pasti di Luar Negeri
"Kami tentu ingin mempertahankan harga diri kami sebagai tim tuan rumah, persoalan rekor kalah itu masa lalu, dan saat ini kesempatan untuk diperbaiki," katanya kemarin (7/6).Suimin menambahkan, secara teknis dan strategi, semuanya sudah diberikan kepada para pemain
Mantan pelatih Persitara Jakarta Utara ini mengaku tinggal memperbaiki mental agar para pemainnya menjalani pertandingan dengan penuh motivasi untuk menang
BACA JUGA: Utang Pemain Menumpuk, Kompak Gugat Ketum
"Secara tim dan teknis tidak ada masalahPersijap pun, kata Suimin, tidak akan terlalu menghiraukan kondisi tim lawan
BACA JUGA: Bustomi Janji Setia Bela Arema
Sebab walau tanpa diperkuat sejumlah pemain asing, Arema masih memiliki segudang pemain muda yang berkualitasUntuk meredam Arema, tim berjuluk Laskar Kalinyamat ini rencananya akan menerapkan strategi menyerang dengan formasi 4-3-3Empat pemain belakang yang disiapkan adalah Catur Rintang, Evaldo, Kasiadi dan Danan Puspito
Kemudian di tengah, tiga pemain yang berpeluang tampil sebagai starter adalah Johan Juansyah, Enjang Rohiman dan Jose SebastianSementara tiga di depan ada Nurul Huda, Beto Goncalves, serta Risky Novriansyah"Huda kemungkinan akan Abang dorong ke depan agar penyerangan lebih agresifTapi bisa juga Huda berotasi dengan Jose atau Johan," imbuhnya.
Menurut Suimin, timnya saat ini dalam kondisi on fireNamun diharapkan dukungan suporter akan lebih maksimal untuk menambah motivasi Evaldo dkk saat di lapangan(han/aji)
Perkiraan Pemain
Persijap (4-3-3): M Yasir (pg), Catur Rintang, Evaldo Silva (c), Kasiadi, Danan Puspito, Johan Juansyah, Enjang Rohiman, Jose Sebastian, Nurul Huda, Beto Goncalves, Risky Novriansyah
Pelatih: Suimin Diharja
Arema (4-4-2): Aji Saka (pg), Zulkifli Sukur (c), Leonard Tupamahu, Roman Gulian, Beni Wahyudi, Sunarto, Ahmad Bustomi, Esteban Guillen, TA Musafri, Yongky Aribowo, Dendi Santoso
Pelatih: Miroslav Janu
Stadion: Gelora Bumi Kartini Jepara
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bustomi Janji Setia Bela Arema
Redaktur : Tim Redaksi