jpnn.com, JAKARTA - WANITA mana yang tidak ingin memiliki rambut sehat, hitam, tebal dan berkilau.
Memiliki rambut tebal dan sehat memang tidak mudah. Apalagi jika Anda memiliki pola gaya hidup yang tidak sehat.
BACA JUGA: Hilangkan Kebiasaan Ini untuk Kurangi Rambut RontokÂ
Selain itu, polusi udara dan menggunakan berbagai produk rambut dari bahan kimia bisa membuat mahkota Anda rontok.
Rambut yang terlihat tipis tentu bisa membuat rasa percaya diri Anda menurun.
BACA JUGA: 3 Masker Alami yang Bikin Kulit Terlihat Awet Muda dan Halus, Wanita Pasti Suka
Agar rambut tumbuh subur, Anda tidak perlu menggunakan produk yang terbuat dari bahan kimia.
Beberapa masker alami ini bisa membantu meningkatkan pertumbuhan rambut Anda.
BACA JUGA: Ingin Kulit Wajah Kencang dan Cerah, Gunakan 3 Masker Alami Ini
Berikut ini penjelasannya, seperti dikutip laman Femina.in.
1. Alpukat dan pisang
Alpukat kaya akan vitamin E, yang membantu melembabkan rambut dan membuatnya lebih tebal, serta potasium, minyak alami, karbohidrat, dan vitamin dalam pisang membantu melembutkan dan melindungi rambut Anda dari kerusakan.
Untuk membuat masker alami, haluskan satu buah alpukat matang berukuran sedang dan satu buah pisang matang berukuran kecil.
Tambahkan satu sendok makan masing-masing minyak zaitun dan minyak gandum ke dalam pasta ini.
Pijat lembut campuran ini ke rambut Anda yang menutupi akar dan ujungnya.
Setelah 30 menit, bilas dengan air dingin dan sampo. Untuk hasil terbaik, gunakan masker ini dua kali seminggu.
2. Gooseberry, minyak kelapa dan bubuk shikakai
Umumnya dikenal dengan sebutan amla, buah ini merupakan sumber vitamin C, antioksidan, flavonoid yang melimpah, yang semuanya membantu mendapatkan kesehatan kulit kepala sehingga meningkatkan pertumbuhan dan tekstur rambut.
Minyak kelapa memberi nutrisi dan melembabkan rambut Anda, sementara shikakai membantu memperkuat akar rambut kamu.
Campurkan masing-masing satu sendok makan bubuk amla dan shikakai ke dalam dua sendok makan minyak kelapa dan didihkan
.
Setelah menyaring minyak ini, pijatkan ke kulit kepala Anda sebelum tidur.
Di pagi hari, cuci rambut Anda dengan sampo. Anda bisa menggunakan masker ini setiap minggunya.
3. Biji rami dan jus lemon
Biji rami kaya akan asam lemak omega-3 dan protein, yang membantu membuat rambut tebal.
Selain mengendalikan ketombe, juga membantu meningkatkan elastisitas rambut.
Rendam seperempat cangkir biji rami dalam air semalaman. Di pagi hari, tambahkan dua gelas air ke dalam biji rami dan didihkan.
Jika sudah mengental, kecilkan api dan peras air dari setengah buah lemon ke dalamnya.
Setelah beberapa menit, matikan api dan biarkan dingin. Tambahkan beberapa tetes minyak esensial pilihan Anda.
Anda bisa menggunakannya sebagai gel penata rambut secara teratur atau mengaplikasikannya dan biarkan semalaman. Keesokan paginya, keramas seperti biasa.(fny/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany