Ladies, Ini 6 Tips Mendapatkan Perut Rata Tanpa Diet

Rabu, 18 November 2020 – 10:16 WIB
Ilustrasi perut rata. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - MENGHILANGKAN lemak di sekitar bagian tengah tubuh Anda bisa menjadi perjuangan yang sedikit berat.

Selain menjadi faktor risiko beberapa penyakit, lemak perut yang berlebih bisa membuat Anda merasa kembung dan putus asa.

BACA JUGA: Ingin Miliki Perut Rata? Hindari 7 Makanan Ini  

Untungnya, beberapa strategi telah terbukti sangat efektif untuk mengurangi ukuran pinggang Anda.

Jika Anda bermimpi memiliki perut rata sebenarnya tidak sulit lho.

BACA JUGA: Ingin Punya Perut Rata? Yuk Kurangi Makanan ini

Berikut ini beberapa tips mudah mendapatkan perut rata, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Minum air lemon hangat

BACA JUGA: 3 Manfaat Ajaib Air Lemon untuk Kecantikan Wajah

Meskipun seteguk kafein bisa meningkatkan suasana hati Anda di pagi hari, jika ingin mengurangi lemak perut, kamu harus memulai hari dengan air lemon hangat.

Kaya vitamin C dan sifat antioksidan, air lemon meningkatkan pencernaan yang baik dan mendetoksifikasi tubuh, tentunya juga membuat membakar lemak.

Jika Anda tidak menyukai air lemon biasa, kamu bisa menambahkan satu sendok madu ke dalamnya.

2. Minum air jintan setiap pagi

Alternatif lain untuk minuman pembakar lemak pagi hari adalah air jintan.

Ini tidak hanya meningkatkan pencernaan, tetapi juga sangat efektif dalam menghilangkan perut kembung dan membuang lemak perut.

3. Tambahkan protein ke dalam menu sarapan

Protein merupakan sumber energi penting dalam tubuh Anda.

Menambahkan protein ke dalam menu sarapan Anda tidak hanya membantu membangun otot, tetapi juga membuatmu kenyang sepanjang hari dan mengurangi jumlah asupan kalori.

Protein juga membantu menyeimbangkan gula darah dan menurunkan kadar insulin, hormon yang memberi sinyal pada tubuh Anda untuk menyimpan lemak.

4. Pilih makanan gandum utuh

Makanan dari biji-bijian utuh kaya serat dan sangat bergizi.

Selain meningkatkan kesehatan usus Anda, ini juga memberi kamu perasaan kenyang dan mengurangi keinginanmu akan makanan berkalori tinggi.

Oleh karena itu, beralih ke makanan gandum utuh berserat tinggi bisa membantu Anda menurunkan berat badan dan juga menghilangkan lemak perut.

5. Hilangkan stres dengan yoga atau meditasi

Stres dan kecemasan bisa menyebabkan hormon pemicu lemak seperti kortisol.

Kadar kortisol yang berkepanjangan bisa memicu nafsu makan, meningkatkan keinginan Anda akan makanan berkalori tinggi dan mengakibatkan penyimpanan lemak di perut.

Untuk menghindarinya, lakukan berbagai aktivitas menghilangkan stres seperti yoga dan meditasi.

6. Minum air secukupnya

Air adalah kunci untuk masalah penurunan berat badan. Selain menjaga tubuh tetap terhidrasi, air juga menghilangkan keinginan Anda akan makanan yang tidak sehat bagi tubuh.

Minum air sebelum makan bisa mencegah Anda makan berlebihan, yang pada gilirannya mengurangi risiko lemak perut.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany Elisa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler