Laga Kedua Trofeo Milik Arema Cronus

Sriwijaya FC Gagal di Adu Penalti Kedua

Minggu, 11 Januari 2015 – 18:59 WIB

LAGA 45 menit kedua Trofeo Persija antara Sriwijaya FC melawan Arema Cronus di SUGBK, petang hari ini (11/1) kembali berakhir imbang 0-0. Dalam laga adu penalti, Sriwijaya akhirnya kalah 2-4.

Di laga ini, Sriwijaya FC yang tampil lebih dulu pada pertandingan pertama, banyak melakukan perubahan. Total Hanya tujuh pemain  yang dimainkan, empat penain adalah tenaga baru.

Arema terlihat lebih menguasai pertandingan dan berhasil mendominasi lawan. Peluang pertama Arema datang dari Cristian Gonzales pada menit kelima. Pemain naturalisasi itu nyaris mencetak gol setelah menerima umpan corner kick Hasyim Kipuw. Namun, Dian Agus mampu menepisnya.

Pada menit ke-11, Arema kembali mendapatkan peluang dari Syamsul Arif. Namun, tendangannya masih melebar. Setelah itu, laga berjalan ketat dan pertarungan terjadi di lini tengah. Sampai usai, skor tetap imbang 0- 0.

Di babak adu penalti, dua penendang Sriwijaya FC gagal. Sementara, empat penendang Arema sukses menjalankan tugasnya. (upi/mas)

Ini Penendang Penalti Kedua Tim

Sriwijaya FC
Raphael Maitimo : gol
Syakir Sulaiman : gagal
Rizky Dwi : gol
Abdoulaye Maiga: gagal

Arema Cronus
Syamsul Arief: gol
Yao Rudy : gol
I Gede Sukadana: gol
Sengbah Kennedy: gol

BACA JUGA: Pardew Raja Comeback Premier League

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dani Osvaldo Diincar Raksasa Argentina


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler