Lagu Indonesia Raya Berkumandang di Podium Tertinggi Seri ARRC Malaysia

Sabtu, 08 Oktober 2022 – 23:15 WIB
Adenanta Putra di kelas AP250 ARRC 2022 Malaysia. Foto: AHM

jpnn.com, JAKARTA - Lagu kebangsaan Indonesia Raya berkumandang sebanyak dua kali di race Asia Road Racing Championship (ARRC), di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu (8/10).

Capaian itu melalui persembahan podium tertinggi pembalap binaan Astra Honda Motor (AHM) di dua kelas balap yang diikuti.

BACA JUGA: Pembalap Bulukumba di ARRC 2022 Beri Kado Indah Untuk Indonesia

Bersama Astra Honda Racing Team (AHRT), M. Adenanta Putra berhasil meraih podium tertinggi di race pertama kelas Asian Production 250 (AP250).

Memulai start dari posisi ke-2, Adenanta tampil impresif dan terus mendominasi setiap lap hingga finis pada posisi pertama.

BACA JUGA: Pembalap Indonesia Kembali Harumkan Nama Bangsa di ARRC 2022

"Alhamdullillah, saya bisa meraih podium 1 di Sepang. Saya mencoba menekan sejak awal balapan."

"Pada beberapa lap terakhir saya merasakan daya cengkeram ban mulai menurun sehingga saya berusaha menjaga irama balap untuk tetap bisa bertahan. Saya akan coba meraih kemenangan lagi pada race 2," ujar Adenanta, dalam keterangannya, Sabtu.

BACA JUGA: Pembalap Yogyakarta Kibarkan Bendera Merah Putih di ARRC 2022

Menemani Adenanta, pembalap muda lainnya Herjun Atna Firdaus yang memulai start dari P7 berhasil meraih podium ketiga.

Sementara itu, Rheza Danica Ahrens yang juga bersaing pada kelas tersebut harus puas finis P4 setelah sempat melebar dari grup terdepan.

Di kelas Supersport 600 (SS600), Andi Farid Izdihar (Andi Gilang) mengisi posisi puncak saat mengawali balapan.

Memulai start dengan baik, Andi Gilang melesat dan bersaing ketat pada grup terdepan dan mampu menyelesaikan balapan dengan hasil terbaik.

Andi Gilang berhasil mengumandangkan lagu Indonesia Raya dan mempersembahkan podium tertinggi pada posisi pertama di race pertama kelas SS600.

Adapun Irfan Ardiansyah yang juga turun bersaing di kelas SS600 berhasil finis P9 setelah berjuang melalui persaingan yang ketat. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Klasemen ARRC 2019 AP250 Disesaki Pembalap Indonesia Binaan AHRT


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler