Lakalantas di Cilandak Jaksel, Pembonceng Motor Tewas di Tempat

Sabtu, 24 Oktober 2020 – 15:33 WIB
Ilustrasi korban laka lantas. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kecelakaan lalu lintas menimpa pengendara motor Yamaha Mio bernopol B 3979 EWK di Jalan RA Kartini, Cilandak, Jakarta Selatan. Akibat kejadian tersebut, satu orang tewas seketika di lokasi kejadian.

Kanit Laka Lantas Polres Jakarta Selatan, AKP Suharno menjelaskan kronologi kejadian.

BACA JUGA: Cium Pantat Truk, Honda Jazz Ringsek, 4 Penumpang Tewas Seketika

Awalnya, peristiwa itu terjadi saat pemotor bernama Yoga I (20) dan Amanda DVS (17) yang saling berboncengan itu melintas di Jalan RA Kartini, tepatnya di Poll Bus Lorena.

Namun, kendaraan yang dikendarai Yoga itu mendadak hilang kendali.

BACA JUGA: Bu Risma Dilaporkan ke Gubernur, DKPP, Bawaslu dan Mendagri

"Diduga kecelakaam lalu lintas itu terjadi karena out of control hingga membuat pemotor oleng," ungkapnya saat dikonfirmasi, Sabtu (24/10).

Saat hilang kendali, kata dia, pemotor itu lantas menabrak trotoar jalanan hingga membuat keduanya terjatuh.

Walakin, Amanda yang tengah dibonceng itu kehilangannya nyawanya di lokasi karena terbentur.

"Pengemudinya Yoga mengalami luka-luka dan sudah dilarikan ke RS Fatmawati, Jakarta Selatan dan dilakukan perawatan. Sedangkan pembonceng kondisinya tak sadar meninggal di lokasi dan sudah dibawa ke rumah sakit guna proses visum," pungkasnya. (mcr3/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler