Lakoni Laga Kontroversial dengan Persija, Persib Kecewa

Jumat, 03 November 2017 – 18:58 WIB
Bobotoh. Foto: dok/JPG/JPNN.com

jpnn.com, SOLO - Persija Jakarta berhasil memutus rekor enam kali seri saat berjumpa dengan Persib Bandung. Macan Kemayoran sukses mengatasi Maung Bandung dengan skor 1-0 dalam lanjutan laga Liga 1, di Stadion Manahan, Solo, Jumat (3/11) petang.

Wasit yang memimpin pertandingan memutuskan menghentikan laga pada menit ke-82 (sebelumnya tersurat menit ke-83).

BACA JUGA: Persija Kalahkan Persib, Duel Dihentikan di Menit 83

Sang pengadil, Shaun Evans meniup peluit panjang, setelah Persib sebelumnya sempat mogok main. Mogok dilakukan Maung Bandung pascakejadian Vladimir Vujovic dikartu merah (akumulasi kartu kuning kedua).

Dengan keputusan wasit asal Australia tersebut, maka satu gol yang dilesekkan oleh Bruno Lopes via titik putih pada menit ke-80 praktis menjadi satu-satunya gol dalam laga ini.

BACA JUGA: Persija Siapkan Formasi Menyerang, Persib Siap Ladeni

Dalam jumpa pers usai laga, Manajer Persib Umuh Muchtar mengaku kecewa dengan wasit. Dia juga bingung karena saat pemain masih berunding untuk lanjut atau tidak dalam pertandingan ini, tiba-tiba mendengar peluit panjang wasit.

"Kami tadi masih berunding mau lanjut atau tidak, tapi wasit kemudian menyatakan pertandingan usai. Ini tidak benar," ungkapnya dalam jumpa pers usai laga ke awak media.

BACA JUGA: Beda dengan Persija, Pemain Persib Datang Pakai Mobil Rantis

Umuh membandingkan dengan saat dirinya bermain dengan Mitra Kukar beberapa pekan lalu. Saat itu Maung Bandung sempat mogok, tapi wasit tak langsung meniup peluit panjang.

"Waktu itu kami ditunggu dikasih waktu 2 x 15 menit. kami coba rundingkan dan lanjut. Tapi sekarang tidak, langsung ditiup peluit selesai pertandingan," tegas Umuh.

Di sisi lain, pihak media officer Persija Darwis Satmoko menyebut sampai saat ini pihaknya masih belum mau memberikan keputusan resmi hasil akhir pertandingan.

"Tadi saya tanya PP bagaimana hasil akhirnya apakah 1-0 atau dianggap kalah WO. PP-nya bilang mau tanya dulu ke PT LIB bagaimana hasil akhirnya," ucap Darwis. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Skuat Persija Disambut Ribuan Suporter di Pintu Utama


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler