jpnn.com - LIVERPOOL - Brendan Rodgers tampaknya akan menuruti nasehat Roberto Mancini untuk meminta kenaikan gaji karena melatih Mario Balotelli. Rodgres mengaku akan segera bertemu dengan pemilik Liverpool.
Sebelumnya, Mancini memang meminta agar para pemilik klub memberikan gaji dobel pada para pelatih yang menukangi Balotelli. Pasalnya, menangani Balotelli bukanlah pekerjaan mudah.
BACA JUGA: Higuain Bertahan di Napoli
“Dia mengatakan jika Anda bekerja dengan Balotelli, Anda harus dibayar dobel. Saya setuju dengan hal itu. Saya akan bertemu dengan direksi dan pemilik klub,” terang Rodgers di laman Sky Sports, Jumat (16/1).
Di sisi lain, Rodgers mengaku tak akan membiarkan Balotelli meninggalkan Anfield pada bursa transfer musim dingin ini. Padahal, Balotelli belum sekalipun mencetak gol di Premier League.
BACA JUGA: Baru La Nyalla yang Muncul jadi Calon Ketua PSSI
“Dia adalah sosok yang baik. Dia datang ke sini dan belum mencetak gol seperti yang kami inginkan. Namun, kami ingin membantunya mencari solusi di sini. Dia tidak akan pergi,” tegas Rodgers. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Ronaldo: Saya Bukan Alien!
BACA ARTIKEL LAINNYA... Klub Dilarang Tampil, Pemain Persik Laris Manis
Redaktur : Tim Redaksi