Lawan Al Qadsia, Persipura Terancam Tanpa Boaz dan Bio

Senin, 29 September 2014 – 21:10 WIB
Jacksen F Tiago. Foto" dok/JPNN

jpnn.com - JAYAPURA - Jelang partai hidup-mati leg kedua semifinal AFC Cup, Persipura didera berita tak enak. Menjamu Al-Qadsia (Kuwait) di Stadion Mandala, Selasa (30/9), Juru Taktik Persipura Jayapura Jacksen F Tiago harus menyiapkan banyak rencana. Itu menyusul cederanya sejumlah pemain tim berjuluk Mutiara Hitam tersebut.

Tak kurang dari Boaz Solossa, Bio Paulin dan Yohanes Tjoe disebut harus menepi. Boaz cedera, Bio belum 100 persen pulih dan Tjoe absen karena akumulasi kartu. "Saat ini saya harus fokus dengan pemain yang ada, tenaga mereka harus dimaksimalkan. Jangan kita pikirkan pemain yang sudah pasti tidak bisa diturunkan," ujar Jacksen, Senin (29/9).

BACA JUGA: Maria Natalia Londa Sumbang Emas Lompat Jauh buat Indonesia

Untuk menjejak partai puncak, Persipura setidaknya harus mengejar ketertinggalan skor 2-4 yang didapat di leg pertama di Kuwait. "Yang saya inginkan adalah harus bisa banyak mencetak gol dan merebut kemenangan dari lawan," katanya.

Jacksen juga berharap motivasi lebih dari para pemainnya. Keberhasilan menyingkirkan juara AFC 2013 Al-Kuawit FC bisa dijadikan inspirasi untuk menumbangkan Al Qadsia SC. "Dengan inspirasi yang baik dari para pemain dan dukungan masyarakat,  saya yakin kita akan berada dijalur juara," pungkas Jacksen. (adk/jpnn)

BACA JUGA: Owi/Butet Kandas, Indonesia Gagal Tambah Emas

BACA JUGA: Cetak 50 Gol, Van Persie Janji Lebih Garang Lagi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Casillas Happy Ancelotti Terapkan Rotasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler