Lawan Hungaria, Portugal Tetap Andalkan Ronaldo-Nani

Rabu, 22 Juni 2016 – 22:21 WIB
Ronaldo dan Nani tetap menjadi juru gedor di depan. FOTO: AFP

jpnn.com - LYON - Pelatih Portugal, Fernando Santos, tetap menduetkan Cristiano Ronaldo dan Nani di lini depan dalam formasi 4-4-2 menghadapi Hungaria. Duet bek tengah tetap diisi Pepe dan Ricardo Carvalho. 

Sementara itu, kurang fitnya Raphael Guerreiro membuat dia dicadangkan. Sebegai gantinya, Santos menampilkan Eliseu di posisi bek kiri. 

BACA JUGA: Lewandowski Belum Cetak Gol, Pelatih Polandia: Tak Masalah

Gelandang tengah masih mengandalkan Joao Moutinho, Joao Mario, dan Andre Gomez. Sementara itu, William Carvalho tetap dimainkan sebagai starter seperti saat bermain 0-0 kontra Austria. 

Portugal butuh kemenangan untuk bisa lolos ke babak 16-besar. Berdasar itu, mereka akan langsung menggebrak sejak awal. Selecao das Quinas memiliki modal kuat lantaran dalam 10 pertemuan, mereka mampu menang 7 kali, 3 seri, dan tak pernah kalah dari Hungaria. 

BACA JUGA: Frustrasi! Ronaldo Lempar Mikrofon Milik Reporter TV ke Danau

Hungaria sendiri tetap memainkan susunan pemain terbaik. Kiper bercelana panjang Gabor Kiraly yang mencatat rekor sebagai pemain tertua yang tampil di turnamen Euro tetap menjadi andalan. Dalam formasi 4-2-3-1, Adam Szalai tetap menjadi penyerang tunggal. (epr/JPNN)

Starting XI
Hungaria (4-2-3-1):
Kiraly, Lang, Korhut, Elek, Dzsudzsak, Szalai, Gera, Lovrencsics, Pinter, Guzmics, Juhasz
Pelatih: Bernd Storck

BACA JUGA: Terungkap! Sebelum Diambil Ramos, Iniesta Sempat Ingin Menendang Penalti

Portugal (4-4-2): Rui Patricio, Pepe, Carvalho, Eliseu, Vieirinha, Moutinho, Mario, William Carvalho, Andre Gomes, Ronaldo, Nani 
Pelatih: Fernando Santos

Wasit: Martin Atkinson (Inggris)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Prediksi Islandia vs Austria: Incar Serba Pertama


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler