Lazio vs Inter Milan, Menang Atau Menangis!

Senin, 21 Mei 2018 – 01:05 WIB
Bintang Inter Milan Mauro Icardi (tengah). Foto: AFP

jpnn.com, ROMA - Lazio dan Inter Milan akan menjalani laga superpenting pada pekan ke-38 Serie A 2017/2018 di Stadion Olimpico, Senin (21/5) dini hari WIB.

Bagi tuan rumah, hasil imbang cukup untuk membawa mereka melaju ke Liga Champions 2018/2019.

BACA JUGA: Persaingan AS Roma, Lazio, dan Inter Milan Kian Mengerikan

Di sisi lain, Inter membutuhkan kemenangan untuk mengunci satu slot terakhir ke Liga Champions musim depan.

Saat ini, Inter yang mengemas 69 poin masih tertinggal tiga angka dari Lazio.

BACA JUGA: Icardi On Fire, Inter Milan Hajar Hellas Verona 3-0

Jika Inter menang dan koleksi poin kedua tim sama, Mauro Icardi dan kawan-kawan berhak di posisi keempat karena unggul head to head.

Hal itu dikarenakan kedua tim bermain imbang tanpa gol pada pertemuan pertama.

BACA JUGA: Curhat Mauro Icardi Usai Terpental dari Skuat Argentina

''Saya tidak suka mengatakan apakah Lazio lebih layak mendapatkan tiket Liga Champions daripada Inter. Kami sedang berada di tanjakan terakhir dari Giro d'Italia yang sangat panjang. Biarlah tim terbaik yang menang,'' kata pelatih Lazio Simone Inzaghi seperti dilansir Football Italia.

Laga itu sekaligus emosional bagi Stefan de Vrij. Sebab, bek 26 tahun itu bakal melakoni laga pemungkas bersama Lazio.

Ironisnya, tim yang akan dibelanya pada musim depan adalah Inter.

Beredar kabar Inzaghi tidak akan menurunkan bek timnas Belanda itu.  Namun, pelatih 42 tahun tersebut membantahnya.

''Ada banyak pembicaraan mengenai hal itu (De Vrij, Red). Tetapi, saya melihatnya tidak ada kendala (melawan tim barunya, Red),'' kata Inzaghi. (io/bas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cetak 4 Gol untuk Inter Milan, Mauro Icardi Ukir Rekor


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler