Lebih dari 70 Mayat Migran Ditemukan di Dalam Sebuah Truk di Austria

Jumat, 28 Agustus 2015 – 14:30 WIB
Polisi menemukan sekitar 70 mayat migran di dalam truk yang dibuang di jalan tol A4 menuju Wina, Kamis (27/8). Foto: AFP

jpnn.com - VIENNA - Puluhan migran ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di dalam sebuah truk di lahan parkir di tepi jalan tol negara bagian Burgenland, Austria, Kamis (27/8) kemarin. 

Seperti dilansir BBC, Jumat (28/8), para pejabat Austria mengatakan puluhan mayat migran itu ditinggalkan begitu saja di jalan tol. Mereka memperkirakan korban meninggal lebih dari 70 orang saat ditemukan di dekat perbatasan Hungaria.

BACA JUGA: AS Desak Tiongkok Hentikan Pembangunan di Laut Cina Selatan

Polisi menemukan mayat membusuk pada Kamis pagi setelah menyelidiki truk yang dilaporkan dibuang di jalan tol A4 menuju Wina tersebut.

Kepala polisi setempat mengatakan para migran yang tak bernyawa di dalam truk tersebut diperkirakan meninggal antara satu setengah sampai dua hari.

BACA JUGA: Istri Penggal Kepala Suami Lantaran Perselingkuhannya Terbongkar

Polisi meyakini orang-orang di truk sudah meninggal ketika kendaraan itu menyeberang ke Austria. 

"Tragedi ini sangat mengguncang kami. Para penyelundup manusia adalah penjahat. Siapa pun yang menganggap mereka sebagai semacam penolong, itu salah," ujar Menteri Dalam Negeri Johanna Mikl-Leitner.

BACA JUGA: Pelaku Penembakan di Bioskop Itu Dihukum Seumur Hidup

Sejauh ini, informasi penyebab dan perkiraan waktu kematian puluhan migran itu belum diperoleh.(ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bom Bunuh Diri ISIS Tewaskan Dua Jenderal di Anbar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler