Lenovo Bakal Meluncurkan HP Gaming Terbaru, Spesifikasinya Lebih Gahar

Jumat, 28 Januari 2022 – 00:52 WIB
Lenovo Halo. Foto: Gizchina

jpnn.com - Lenovo mengumumkan bakal meluncurkan handphone (HP) gaming yang diberi nama Legion Halo.

Kabar itu diungkap oleh leaker ternama Evans Blass melalui akun pribadinya di Twitter.

BACA JUGA: Lenovo Merilis Yoga Slim 7 Carbon, Lebih Ringan, Sebegini Harganya 

Dalam akun tersebut dia mengungkapkan akan meluncurkan HP gaming terbarunya.

Dilansir Gizchina, Kamis (27/1), ponsel gaming tersebut kabarnya menggunakan prosesor terbaru dari Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 yang sudah di overlock.

BACA JUGA: Lenovo K13 Note Meluncur dengan 4 Kamera, Sebegini Harganya

Dia mengatakan perangkat itu akan menggunakan kode nama SM8475. Prosesor itu akan dipadu dengan RAM LPDDR5 8/12/16GB dan memori internal 128/256 GB.

Dalam menunjang aktivitas, perangkat itu akan didukung baterai berkapasitas 5.000mAh dan dilengkapi fast charging 68W.

BACA JUGA: Jelang Debut Resmi, Lenovo Ungkap Spesifikasi Ponsel Gaming Barunya

Lenovo Halo akan menampilkan layar FullHD+ berjenis OLED berukuran 6,67 inci dengan refresh rate 144Hz.

Berbeda dengan seri sebelumnya, HP baru akan memiliki bodi layakanya smartphone biasa. Sehingga tak terlihat seperti HP gaming pada umumnya.

Lenovo Halo akan dilengkapi dengan tiga kamera yang lensa utama berkemampuan 50MP, 13MP, dan 2MP.

Belum ada informasi mengenai kapan ponsel itu akan diluncurkan dan berapa harganya jika dijual di pasar. (ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pekan Depan, Lenovo Meluncurkan Ponsel Gaming Baru Legion 2 Pro


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler