jpnn.com - MANCHESTER - Keputusan Manchester United (MU) melepas sang kapten Nemanja Vidic ke Inter Milan disesali banyak pihak. Pasalnya, Vidic dianggap sebagai salah satu nyawa permainan MU.
Bek senior Rio Ferdinand adalah salah satu pihak yang menyesalkan keputusan MU membiarkan Vidic hengkang. Ferdinand tentu tak sembarangan memberikan penilaian.
BACA JUGA: Perpisahan Zanetti Bikin Tiket Inter Ludes
Pasalnya, mantan bek timnas Inggris itu merupakan tandem Vidic di jantung pertahanan Setan Merah, julukan MU. Bagi Ferdinand, MU hanya tinggal menunggu waktu untuk menyesali keputusannya itu.
"Hanya waktu yang akan menjawab jika MU akan menyesal telah membiarkan dia pergi," terang Ferdinand dalam wawancara dengan Tribal Football, Sabtu (10/5).
BACA JUGA: Manuver Durant-Westbrook Bawa Thunder Hancurkan Clippers
Ferdinand menyontohkan keputusan MU melepas Jaap Stam lalu. Ketika itu, Jaap Stam dianggap sudah habis. Nyatanya, pemain asal Belanda itu tetap bisa menunjukkan performa menawan.
"Jujur saja, Jaap Stam bermain bagus untuk beberapa musim setelah dia meninggalkan MU. Hal yang sama juga akan terjadi pada Vidic. Dia pemain hebat. Memalukan membiarkannya pergi," tegas Ferdinand. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Paul George Gemilang, Pacers Ungguli Wizards 2-1
BACA ARTIKEL LAINNYA... Goodbye Mundari, Welcome Nil Maizar
Redaktur : Tim Redaksi