Lesti Kejora Mencium Tangan, Rizky Billar Beri Pelukan

Rabu, 19 Oktober 2022 – 04:22 WIB
Lesti Kejora dan Rizky Billar di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (18/10) malam. Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Polres Metro Jakarta Selatan (Jaksel) telah menyelesaikan kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan Rizky Billar kepada istrinya, Lesti Kejora dengan cara restorative justice.

Dengan adanya penyelesaian tersebut, maka kasus hukum yang sempat membuat Rizky Billar mendekam di balik jeruji besi dinyatakan berakhir.

BACA JUGA: Lesti Kejora dan Rizky Billar Akhirnya Muncul Bersama, Begini Penampakannya

Lesti Kejora dan Rizky Billar, beserta tim kuasa hukum masing-masing hadir dalam agenda proses penyelesaian perkara tersebut.

Berdasarkan pantauan JPNN di lokasi, Rizky Billar tampak terus merangkul istrinya Lesti Kejora.

BACA JUGA: Pengacara Lesti Kejora dan Rizky Billar Kompak Datangi Polres Metro Jaksel, Tanda Damai?

Pasangan selebritas itu juga selalu berdiri berdampingan sepanjang sesi tanya jawab dengan awak media.

Dalam kesempatan itu, Rizky Billar kembali menyampaikan permintaan maafnya kepada sang istri dan keluarga besar.

BACA JUGA: Lesti Kejora Sempat Dianiaya Suami, Sahabat Berpesan Begini

Lesti Kejora juga memohon maaf atas permasalahan rumah tangganya.

Lesti yang juga seorang pedangdut itu berharap agar persoalan tersebut bisa menjadi pembelajaran ke depannya.

"Mohon maaf juga pada masyarakat atas musibah yang menimpa keluarga saya. Mohon doanya. Mudah-mudahan ini bisa jadi pelajaran besar untuk kami menjadi lebih baik," ujar Lesti Kejora di Polres Metro Jaksel, Selasa (18/10) malam.

Setelah menyampaikan permintaan maaf, Lesti Kejora mencium tangan Rizky Billar.

Sang suami yang berada di sampingnya pun langsung merespons dengan memeluk pelantun Kejora itu.

Lesti Kejora sempat melaporkan Rizky Billar atas dugaan KDRT ke Polres Metro Jakarta Selatan.

Namun, belakangan pedangdut 23 tahun itu mencabut laporannya tersebut.

Selanjutnya, Rizky Billar dipulangkan dari Polres Metro Jakarta Selatan seusai proses permintaan penangguhan penahanannya dikabulkan polisi. (mcr7/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lesti Kejora Cabut Laporan KDRT Rizky Billar, Hotman Paris Pertanyakan Sesuatu


Redaktur : Elfany Kurniawan
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler