jpnn.com - KUALA LUMPUR - Lewis Hamilton kini layak disebut sebagai legenda Formula 1 Inggris. Pasalnya, Hamilton baru saja menorehkan sejarah besar dalam balapan jet darat itu.
Pole position yang diraihnya di seri kedua di Malaysia merupakan yang ke-33 bagi Hamilton. Juara dunia tahun 2008 itupun berhasil menyamai rekor legenda Inggris, Jim Clark yang mencatatkan namanya sebagai pembalap Inggris dengan jumlah pole terbanyak di F1.
BACA JUGA: Hajar Nadal, Djokovic Juara Sony Open
Hamilton mengaku tak sadar dengan rekor yang baru saja diukirnya itu. Sebab, sebelum balapan, mantan pembalap McLaren itu memang tak memikirkan tentang rekor yang akan dipecahkannya.
"Rasanya sangat, sangat, sangat bangga bisa mewakili Inggris dan berada di posisi yang sejajar dengan para legenda seperti Jim Clark. Ini merupakan kehormatan yang besar," terang Hamilton pada BBC, Senin (31/3).
BACA JUGA: Bagi Minute Play saat Lawan Elche
Jim Clark selama ini dikenal sebagai salah satu pembalap terbesar di Inggris. Total, Clark sukses membukukan 25 kemenangan. Namun, Calrk meninggal dalam kecelakaan hebat di Hockenheim pada 1968 silam. Total, Calrk menyabet dua gelar juara dunia pada musim 1963 dan 1965.
"Ketika Anda menyebutkan rekor itu, saya tak bisa percaya. Saya tak pernah memimpikan memiliki jumlah pole sebanyak ini. Namun kami memang memiliki mobil yang luar biasa," tegas Hamilton. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Tensi Real-Wasit Memanas
BACA ARTIKEL LAINNYA... Lebih Bahagia Bersama Pellegrini
Redaktur : Tim Redaksi