LG dan Google Luncurkan Nexus 4

Rabu, 31 Oktober 2012 – 13:48 WIB
SEOUL--Produsen raksasa handset Korea Selatan LG Electronics meluncurkan smartphone terbarunya Nexus, yang merupakan hasil kolaborasi dengan Google. Produk baru ini untuk meningkatkan varian jajaran ponsel LG di tengah persaingan industri ponsel global yang kian ketat.

Nexus 4 merupakan generasi smartphone terbaru di lineup Nexus. Gadget ini  didukung oleh OS Android versi 4.2 Jelly Bean, versi terbaru dari sistem operasi (OS) Google Android.

Menurut laman Xinhua, Nexus 4 menggunakan desain dari smartphone LG Optimus G. Smartphone dilengkapi layar berukuran 4,7 inci WXGA True HD IPS Plus dengan resolusi 1280 x 768. Sementara prosesor yang dibenamkan menggunakan Snapdragon S4 1,5GHz quad-core dan RAM 2GB.

Nexus 4 juga dilengkapi dengan kamera belakang 8 megapiksel, kamera depan 1,3 megapiksel, dan baterai 2,100mAh. Mendukung koneksi GSM/HSPA+  dan belum mendukung koneksi super cepat 4G.

"LG bangga dan bersemangat untuk memainkan peran ini dalam membantu membangun smartphone Nexus terbaru. Pengguna akan senang dengan kombinasi seimbang sempurna bentuk dan fungsi dengan generasi terbaru dari Android," kata Park Jong-seok, Presiden Divisi LG Electronics mobile communications kepada Xinhua.

Smartphone baru akan tersedia pada minggu kedua November di AS, Inggris, Kanada, Jerman, Perancis, Spanyol dan Australia. Sedangkan wilayah Eropa, Amerika Utara, Amerika Latin, Asia dan Timur Tengah, mulai akhir November. Belum tahu kapan sampai di Indonesia. (Esy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Google Luncurkan Peta Interaktif Badai Sandy

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler