jpnn.com, JAKARTA - Akhir pekan ditambah libur peringatan Isra Mikraj membuat lalu lintas di Jakarta sepi.
Pantauan JPNN.com, Minggu (23/4) pagi, sejumlah ruas jalan di ibu kota terpantau lengang.
BACA JUGA: Kronologis Kecelakaan Maut Bus Rem Blong di Kawasan Puncak
Jalan Sudirman-Thamrin seperti biasanya ditutup bagi kendraan karena digunakan sebagai jalur car free day.
Jalan S Parman, Slipi, Jakarta Barat, dan Jenderal Gatot Subroto, Jakarta Pusat dan Selatan tampak lengang. Tidak ada aktivitas lalu lintas menonjol.
BACA JUGA: Bertemu PS TNI, Persib Waspadai Manahati Lestussen dan Hong Soon-Hak
Begitu pun dengan Jalan tol dalam kota yang mengarah ke Cawang, Jakarta Timur, dan Bekasi, Jawa Barat, tidak ada kemacetan yang terpantau.
Pun demikian di Jalan Rasuna Said, Kuningan, hingga kawasan Tebet, Jaksel terpantau lancar. Lowongnya lalu lintas salah satunya dikarenakan banyak warga yang menikmati libur di rumah maupun bepergian ke luar kota.
BACA JUGA: Long Weekend, Ruas Tol Jakarta-Cikampek Diprediksi Padat Hingga Jumat Malam
“Saya bersama keluarga jalan-jalan ke Puncak, Bogor, di sini padat banget,” kata Jimenez, warga Menteng saat dihubungi JPNN.com, Minggu (23/4).
Aktivitas di jalur Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, memang terbilang padat beberapa hari terakhir, terlebih selama akhir pekan.
Warga yang datang tidak hanya dari Bogor, tapi juga Jakarta dan sekitarnya.
“Situasi lalin traffic light Gadog padat, diberlakukan Satu arah, arah Puncak,” cuit akun Twitter TMC Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro, Minggu (23/4). (boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Libur Paskah, Pembangunan Proyek LRT dan Jalan Tol Dihentikan Sementara
Redaktur & Reporter : Boy