Libur Sekolah: Blibli Hadirkan Double Day 6.6, Bisa Dapat Cashback Hingga 100%!

Sabtu, 08 Juni 2024 – 03:05 WIB
Promo Blibli. Foto dok Blibli

jpnn.com, JAKARTA - PT Global Digital Niaga Tbk (Blibli) mencatat peningkatan berbelanja periode libur sekolah akhir semester genap, khususnya permintaan terhadap perangkat elektronik, sembako, hingga skincare.

Menariknya, jangkauan pelanggan di seluruh Indonesia juga semakin luas, termasuk salah satunya rekor pengiriman dari Jakarta Barat ke Kota Kotamobagu di Sulawesi Utara sejauh 2.931 kilometer.

BACA JUGA: Watsons 6.6 Mid-Year Sale, Banjir Promo Hingga Diskon 70 Persen

Menanggapi kondisi unik tersebut, Blibli kembali hadirkan program Double Day 6.6 yang berlangsung pada 6-8 Juni 2024 dengan banyak keuntungan yang bisa diraih, mulai dari discount brand hingga 90%, Flash sale serba Rp10,000, Gratis Ongkir tanpa minimum pembelian, Cashback hingga 100%, hingga Brand Deals di hampir semua kategori produk.

“Blibli melihat tren traffic belanja pelanggan rata-rata naik 2,5 kali lipat dibanding periode biasanya di setiap momen libur sekolah, khususnya di akhir semester genap yang identik dengan libur kenaikan kelas," ujar Wilson Kiantoro, Head of Campaign Blibli.

BACA JUGA: 232 Pelari Asing dari 32 Negara Bakal Meriahkan BTN Jakarta International Marathon 2024

"Sebagai apresiasi atas kepercayaan besar pelanggan, Blibli kembali hadirkan program Double Day 6.6 dengan aneka penawaran spesial yang menjamin pengalaman Pasti Puas, Pasti di Blibli bagi seluruh pelanggan di momen libur sekolah yang penuh keceriaan," imbuhnya.

Untuk menciptakan momen libur sekolah yang seru dan menyenangkan bagi buah hati tercinta, yuk manfaatkan peluang belanja super hemat di program Blibli Double Day 6.6.

BACA JUGA: IMOBY Kembali Digelar, Banjir Diskon Perlengkapan Ibu dan Anak

Jadi, jangan sampai kelewatan momen belanja super hemat dan #TanpaTipuTipu selama periode Blibli Double Day 6.6 berlangsung.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler