jpnn.com, JAKARTA - Manajemen Arema FC mendukung rencana PT LIB untuk memulai Liga 1 2022/2023 pada 27 Juli mendatang.
Tim Singo Edan senang dengan kepastian kick-off tersebut, karena persiapan tim jadi lebih terukur.
BACA JUGA: Pusamania Yakin Diego Michiels Kembali Berkostum Borneo FC
Media Officer Arema FC Sudarmaji menyebut kepastian tanggal itu membuat tim bisa segera merampungkan persiapan untuk menghadapi Liga 1 2022/2023 mendatang.
"Pada prinsipnya Arema FC selalu siap dengan jadwal dimulainya kompetisi. Termasuk dengan rencana PSSI dalam menggulirkan kompetisi Liga 1 2022 pada 27 Juli mendatang," katanya.
BACA JUGA: Antonio Rudiger Digosipkan ke Real Madrid, Thomas Tuchel Angkat Suara
Dengan waktu dua bulan lebih ke depan sampai kick-off, maka persiapan tim bisa makin maksimal. Sebab, waktu ideal menurut Sudarmadji untuk mempersiapkan tim ada di kisaran waktu itu.
"Melihat estimasi waktu yang ada, kami rasa tentu federasi juga sudah mempertimbangkan waktu persiapan klub dalam menyambut kompetisi Liga 1 ke depan," tegas Sudarmaji.
BACA JUGA: Manchester City Waspadai Mimpi Buruk Bawaan Real Madrid
Arema FC memang menjadi salah satu tim yang melakukan persiapan dengan matang. Perekrutan pemain pun sudah dilakukan, salah satunya dengan mematenkan tiga pemain asing yang ada.
Oleh karena itu, tersisa satu slot striker asing saja yang perlu dilengkapi. (dkk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Target PSM Makassar di Piala AFC Cup 2022
Redaktur : Friederich Batari
Reporter : Muhammad Amjad