Liga Champions: Laga Leg Kedua Liverpool Kontra Leipzig Digelar di Kota ini

Kamis, 04 Maret 2021 – 21:17 WIB
Arsip - Aksi kapten Liverpool Jordan Henderson saat melepaskan diri dari kawalan pemain Leipzig Dani Olmo kala keduanya bertemu di leg pertama Liga Champions di Puskas Arena, Hongaria, Rabu (16/2/2021). (ANTARA/REUTERS/Bernadett Szabo)

jpnn.com, JAKARTA - Laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Liverpool melawan RB Leipzig telah dipindah dari Anfield ke Budapest.


Pemindahan dilakukan sebagai akibat dari pembatasan perjalanan karena virus corona (COVID-19).

BACA JUGA: Mantan Pemain MU Cela Habis-habisan Bekas Klubnya itu


Demikian pernyataan UEFA sebagaimana dikutip AFP di London, Kamis (4/3).


Pertandingan leg pertama, yang dimenangi Liverpool 2-0 sebagai tim tandang, juga digelar di ibu kota Hungaria.

BACA JUGA: MU Gagal Memperpendek Jarak dengan Pemuncak Klasemen


Ini adalah pertandingan terbaru yang dipindah ke venue netral dalam Liga Champions dan Liga Europa musim ini.


"UEFA dapat secara resmi mengkonfirmasi bahwa pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Liverpool dan RB Leipzig sekarang akan dimainkan di Puskas Arena di Budapest," demikian pengumuman resmi dari Badan sepak bola Eropa tersebut.

BACA JUGA: Tuchel Yakin Chelsea bisa Juara, Cuma Bukan Musim ini


Laga rencananya digelar pada 10 Maret mendatang, sesuai jadwal yang telah ditentukan.(Antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler