Lightcraft Mulai Era Baru Lewat Album Hope + Love

Jumat, 15 Juli 2022 – 19:30 WIB
Lightcraft. Foto: Dok. Lightcraft

jpnn.com, JAKARTA - Grup musik Lightcraft memasuki usia ke-16 pada tahun ini.

Bermula dari band kampus, kwartet anthemic pop kontemporer itu sudah menjalani berbagai lika-liku di industri musik.

BACA JUGA: JogjaROCKarta Festival 2022 Berubah Konsep, Bintang Tamu Ditambah

Lightcraft melalui semuanya dengan karya-karya yang penuh harapan dan cinta.

Kedua hal tersebut kini menjadi dasar dari album terbaru Lightcraft berjudul Hope + Love.

BACA JUGA: Kunto Aji Bicara Soal Keluarga dalam Lagu Salam Pada Rindu

Album keempat itu sekaligus menandakan permulaan sebuah era baru bagi band asal Jakarta tersebut.

Lightcraft menghadirkan 12 lagu dalam album Hope + Love.

BACA JUGA: Burgerkill Kembali Menggelar Tur ke Eropa

Adapun dua belas lagu itu merupakan karya sinematik yang kuat dan menyentuh hati.

Setiap lagu dalam Hope + Love mengusung pesan tentang pentingnya terus berharap dan tetap positif, sekaligus menitikberatkan pentingnya cinta di dalam kehidupan sehari-hari.

"Lewat ‘Hope + Love’, kami ingin berbagi apa yang kami rasa sekaligus mengingatkan pentingnya untuk percaya akan sebuah harapan untuk hari esok yang lebih baik dan terus mencintai satu sama lain. Melihat keadaan dunia saat ini, rasanya harapan dan cinta adalah dua hal yang paling dibutuhkan saat ini," kata Imam Surataruna, vokalis Lightcraft sekaligus penulis lagu.

Lahirnya Hope + Love diawali dengan dirilisnya lima single yaitu Life, Don’t Fight This Feeling, Dream Dancer, Feathers (fear Pretty Rico), dan Forever.

Dalam album tersebut, terdapat tujuh lagu baru yakni True (You), single terbaru Permanence, If Ever, Like a Fire, Carry Your Heart, This Day & Age, dan lagu akustik This Life.

Lightcraft mengeklaim album Hope + Love sangat berbeda dari nuansa karya sebelumnya.

Mereka melakukan eksplorasi bermusik yang inovatif dan menggebrak namun masih mempertahankan ciri khas musik yang anthemic.

Diselimuti dengan suara-suara synth yang terinspirasi dari musik era 80an, pola drum yang eksplosif, dan juga riff-riff gitar serta keyboard yang ciamik.

"Lahir dari masa pandemi yang tak menentu, harapan kami adalah agar Hope + Love dapat memberikan cahaya positif bagi para pendengar, membuat mereka tersenyum lebar dan merasa lebih bahagia dalam hidup," beber gitaris Fari Febrian.

Dirilis oleh Wander Digital, album Hope + Love dari Lightcraft sudah tersedia di semua platform streaming musik digital, termasuk Spotify, Apple Music, JOOX, Resso mulai 15 Juli 2022. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler