Lihat Aksi Terbaik di 16 Besar Malaysia Open 2019

Kamis, 04 April 2019 – 23:08 WIB
Viktor Axelsen. Foto: AFP

jpnn.com, KUALA LUMPUR - Tunggal putra Denmark Viktor Axelsen berhasil melewati adangan tunggal putra Tiongkok yang sedang naik daun Lu Guangzu di 16 Besar Malaysia Open 2019.

Dalam pertandingan di Axiata Arena Kuala Lumpur, Axelsen menang 21-11, 16-21, 21-17 dalam laga berdurasi 52 menit.

BACA JUGA: Ini 8 Ganda Putra yang Tembus Perempat Final Malaysia Open 2019, 3 dari Indonesia

BACA JUGA: Malaysia Open 2019: Ketut / Rizki Pukul Greysia / Apriyani

"Saat ini banyak pemain muda hebat yang muncul dan jelas dia (Lu) salah satu dari mereka," kata Axelsen seperti dikutip dari laman resmi BWF.

Duel Axelsen dan Lu berlangsung ketat. Salah satu momen dalam laga itu terpilih sebagai match of the day.

Di perempat final besok, Axelsen akan meladeni Jonatan Christie, yang di 16 Besar secara mengejutkan mengalahkan pemain nomor satu dunia saat ini Kento Momota (Jepang). (adk/jpnn)

(Jangan lupa baca yang ini: Ini 8 Ganda Putra yang Tembus Perempat Final Malaysia Open 2019, 3 dari Indonesia)

Perempat final Malaysia Open 2019 (tunggal putra)
1. Jonatan Christie (Indonesia) vs Viktor Axelsen (Denmark)
2. Chen Long (Tiongkok) vs Kidambi Srikanth (India)
3. Kanta Tsuneyama (Jepang) vs Lin Dan (Tiongkok)
4. Kenta Nishimoto (Jepang) vs Shi Yuqi (Tiongkok)
Semifinal
1 vs 2
3 vs 4

BACA ARTIKEL LAINNYA... Minions Menang Mudah dari Ganda Jepang di 16 Besar Malaysia Open 2019


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler