Lihat, Bahagianya Bernardo Tavares PSM Lolos Semifinal AFC Cup 2022 Zona Asean

Jumat, 01 Juli 2022 – 14:30 WIB
Rasyid Bakri bersama pelatih PSM, Bernardo Tavares. Foto: dok PSM

jpnn.com, KUALA LUMPUR - Dua tim Indonesia, Bali United dan PSM Makassar memiliki nasib berbeda di ajang AFC Cup 2022. 

Bali United yang meraih dua kali menang gagal melaju ke semifinal zona ASEAN, sedangkan PSM melenggang mulus sebagai juara Grup H. 

Pasukan Juku Eja mengoleksi empat poin dan berhak lolos dari fase grup. 

Tim tertua di Indonesia itu berhasil melangkah ke semifinal zona ASEAN sebanyak dua kali. Mereka mengulang prestasi yang diraih pada 2019 lalu. 

Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares mengaku senang timnya berhasil lolos ke semifinal zona ASEAN. Hasil ini tak terlepas dari kerja keras semua pemain dan ofisial.

"Kami menjadi juara Grup H dan lolos babak semifinal zona ASEAN, selamat kepada semua pemain," kata Bernardo Tavares, Jumat (1/7/2022).

Juru taktik asal Portugal itu juga mengucapkan terima kasih kepada suporter setia PSM yang selalu mendukung setiap pertandingan. 

"Terima kasih kepada fan yang sudah mendukung kami setiap saat," tambahnya. 

Rencananya, babak semifinal Piala AFC 2022 zona ASEAN akan berlangsung pada Agustus mendatang. (mcr29/jpnn)

BACA JUGA: Dipermalukan Vito, Lee Zii Jia Bongkar Fakta Mengejutkan, Ternyata


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : M. Srahlin Rifaid

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler