jpnn.com, RIO DE JANEIRO - Uruguay finis sebagai juara di penyisihan Grup C Copa America 2019.
Pada matchday terakhir grup melawan Chile di Estadio do Maracana, Rio de Janeiro, Selasa (25/6) pagi WIB, La Celeste (julukan timnas Uruguay) menang 1-0.
BACA JUGA: Baru Menang Sekali, Lionel Messi Sebut Lapangan di Brasil Jelek
Satu-satunya gol dalam laga yang digelar di stadion terbesar di Brasil itu dicetak bomber maut Paris Saint-Germain, Edinson Cavani di menit ke-82.
Cavani mencetak gol lewat sundulan, berkat umpan dari Jonathan Rodriguez.
BACA JUGA: Qatar 0-2 Argentina, Lionel Messi: Copa America 2019 Baru Dimulai
Kemenangan ini membuat Uruguay yang sudah mengoleksi 15 gelar juara Copa America (terbanyak ketimbang negara lain), menyalip Chile di klasemen. Uruguay mengoleksi tujuh poin, sementara Chile yang punya enam poin harus puas sebagai runner-up grup.
Posisi ketiga di Grup C ditempati Jepang (tim undangan) yang matchday ketiga bermain imbang dengan Ekuador 1-1. (adk/jpnn)
BACA JUGA: Baru Menang Sekali, Lionel Messi Sebut Lapangan di Brasil Jelek
Klasemen Akhir Grup C
No. Negara Main Menang Seri Kalah Gol Nilai
1. Uruguay 3 2 1 0 7-2 7 -- lolos ke perempat final
2. Chile 3 2 0 1 6-2 6 -- lolos
3. Jepang 3 0 2 1 3-7 2
4. Ekuador 3 0 1 2 2-7 0
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kalahkan Juara Asia, Argentina Tembus Perempat Final Copa America 2019
Redaktur & Reporter : Adek