Lihat, Spanduk Unik Bertebaran saat Laga Timnas U-19 Indonesia vs Vietnam

Sabtu, 02 Juli 2022 – 21:36 WIB
Suasana Stadion Patriot saat laga Timnas U-19 Indonesia vs Vietnam. Foto: Amjad/JPNN.com

jpnn.com, BEKASI - Spanduk unik bertebaran di Stadion Patriot saat laga Timnas U-19 Indonesia vs  Vietnam di Piala AFF U-19 2022, Sabtu (2/7/2022).

Di tribune utara, koreo bendera merah putih plus spanduk 'Semangat Djoeang' yang besar dipampangkan oleh La Grande Indonesia.

BACA JUGA: Susunan Pemain Timnas U-19 Indonesia vs Vietnam: Ronaldo dan Marselino Starter

Spanduk-spanduk unik yang lebih kecil banyak menghiasi tribune sebelah timur. Di sisi tengah bagian timur, tulisan merah di atas spanduk dengan latar putih menjadi sorotan awak media.

"Lancar Barokah Timnas," bunyi tulisan di spanduk tersebut.

BACA JUGA: Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia vs Vietnam, Silakan Klik di Sini

Salah satu spanduk unik yang terdapat di Stadion Patriot saat laga Timnas U-19 Indonesia vs Vietnam. Foto: Amjad/JPNN.com

Bergeser sedikit ke utara, ada lagi tulisan yang lebih unik karena menunjukkan blok suporter asal Bantargebang.

"Camat dan Lurah Bantargebang mendukung Timnas Indonesia," bunyi dukungan tersebut.

Beralih ke tribune bagian arah timur laut, tulisannya menunjukkan bahwa suporter ini memiliki rasa cinta yang besar kepada Skuad Garuda Nusantara.

"Endless Love Garuda."

Salah satu spanduk unik yang terdapat di Stadion Patriot saat laga Timnas U-19 Indonesia vs Vietnam. Foto: Amjad/JPNN.com

Keunikan spanduk tersebut dipadukan dengan sorak-sorai di tribune dari suporter Ultras Garuda dan La Grande Indonesia yang saling bersahutan sepanjang laga.

Mereka tak henti-hentinya memberikan dukungan untuk Timnas U-19 Indonesia dalam laga kontra Vietnam.

Sampai saat ini, skor masih bertahan imbang 0-0. Berkali-kali serangan Timnas U-19 Indonesia maupun Vietnam selalu mentah di lini belakang. (dkk/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler