Lima Saksi Diperiksa di Sidang Ahok Hari Ini

Selasa, 10 Januari 2017 – 09:55 WIB
Ahok. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Humas Pengadilan Negeri Jakarta Utara Hasoloan Sianturi mengatakan, jaksa penuntut umum (JPU) mengagendakan lima saksi dalam sidang lanjutan perkara dugaan penistaan agama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, Selasa (10/1).

‎"Hari ini dijadwalkan untuk mendengarkan lima orang saksi. Kita harap semua hadir," kata dia di Auditorium Kementerian Pertanian, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Catat! Rekayasa Arus Lalin Selama Sidang Ahok Digelar

‎Hasoloan mengaku, sudah melihat beberapa saksi di lokasi. Namun ia belum bisa memastikan apakah saksi semua hadir atau tidak.

"Saksi yang dihadirkan JPU besar kemungkinan dari pelapor," jelas dia. (Mg4/jpnn)

BACA JUGA: Imbas Sidang Ahok, Layanan Bus Transjakarta Sampai...

BACA JUGA: Sidang Ahok, Tagar #FreeAhok Muncul di Twitter

BACA ARTIKEL LAINNYA... Antisipasi Bentrok, Ribuan Polisi Kawal Sidang Ahok


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler