Lindsay Lohan Gugat Fox News Gara-Gara Komentar Ini...

Minggu, 20 September 2015 – 15:25 WIB
Lindsay Lohan dan ibunya. Foto: Int

jpnn.com - LOS ANGELES - Sebuah pengadilan Amerika Serikat (AS) menggugurkan gugatan pencemaran nama baik yang diajukan aktris Lindsay Lohan dan ibunya, Dina terhadap jaringan televisi Fox News, Jumat (18/9) kemarin. 

Hakim menyebut gugatan yang diajukan Lohan dan ibunya pada stasiun televisi tersebut tidak dapat diterima di pengadilan.

BACA JUGA: Lihat Nih, Ekspresi Muzdalifah dan Nassar Bertemu di Acara Ini

"Kebenaran adalah satu pembelaan,” tegas hakim, sebagaimana dilaporkan portal Mirror.co.uk.

Lohan dan ibunya mengajukan gugatan karena komentar stasiun televisi itu pada Februari 2014, ketika Michielle Field, bintang tamu dalam acara talk show yang dibawakan Sean Hannity mengatakan, “Ibu Lindsay Lohan menggunakan narkoba bersama anaknya”.

BACA JUGA: Wouw...Ada Mawar Merah di Dada Agnes Monica, Ini Jelas Banget

Menurut portal TMZ, Minggu (20/9), hakim turut menyisihkan kasus yang diajukan Dina dalam isu serupa dengan menyebut komentar itu tidak berbahaya.

Ada rekaman percakapan telepon antara Lohan yang menghubungi ayahnya, Michael yang menanyakan di mana ibunya, dan aktris itu didengar menyatakan bahwa ibunya sedang menggunakan narkoba saat mereka sedang naik mobil bersama.

BACA JUGA: Wow.. Macho! Ardi Bakrie Pengin Punya 13 Anak

Awal tahun ini, bintang film Mean Girls itu dan ibunya mengklaim reputasi mereka tercemar dengan komentar-komentar tersebut dan menuduh Fox News menciptakan 'sindiran berbahaya'.

Mirror belum berhasil mendapatkan komentar Lohan dan Dina terkait keputusan pengadilan itu.(ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nah Lho.. Menantu Ical Bakrie Debat Dengan Sang Suami


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler