Lingkaran Setan Cinta Segitiga Donwori

Minggu, 12 Agustus 2018 – 11:00 WIB
Lingkaran Setan Cinta Segitiga Donwori. Ilustrasi Fajar/Radar Surabaya/JPNN.com

jpnn.com, SURABAYA - Salah satu tabiat lelaki bejat adalah terlalu gampang berpindah ke lain hati.

Masalah hati bukannya diselesaikan, namun berpindah ke wanita lain demi memuaskan hasratanya.

BACA JUGA: Saat Mesra, Cinta Tetap Berat Sebelah

Terciptalah hubungan yang rumit bagai benang yang sengkarut seperti cinta segitiga antara Donwori, 37, Karin, 36, dan Sephia, 28.

Ketiganya terjerat lingkaran setan, antara diselingkuhi, menyelingkuhi, dan diselingkuhi lagi.

BACA JUGA: Sokongan Sugar Daddy Bikin Istri Gelap Mata

=================================
Ismaul Choiriyah - Radar Surabaya
=================================

Donjuan bisa dibilang serigala berbulu domba. Bisa juga disebut laki-laki tak tahu malu. Betapa tidak.

BACA JUGA: Lihat Foto Istri Jual Diri di Medsos

Setelah meninggalkan Karin demi perempuan lain, ia kembali selingkuh dengan mantan istrinya itu.

"Aku ke sini karena masalah gono gini," kata Donwori sebelum berkonsultasi di kantor pengacara dekat Pengadilan Agama (PA) Klas 1A Surabaya, beberapa waktu lalu.

Warga Kertajaya Indah ini bermaksud mempertahankan hartanya yang akan disabotase Sephia, perempuan yang baru ia nikahi dua tahun lalu.

Meski belum lama menikah, hubungannya lagi-lagi kandas karena ia ketahuan selingkuh. Parahnya, Donjuan selingkuh sama Karin, mantan istrinya. Kok bisa?

“Ya masih cinta, sih,” jawab Donjuan, enteng ketika ditanya Radar Surabaya.

Ceritanya bermula tiga tahun lalu. Donwori yang saat itu sudah menikah dengan Karin, selingkuh dengan Sephia. Alasannya gara-gara sikap Karin yang gampang nuntut dan suka marah-marah.

Karena bosan kena semprot setiap hari, Donwori tergoda dengan Sephia. Perempuan 28 tahun itu ia kenal lebih penurut.

Tentu saja juga lebih cantik dan bodinya aduhai bila dibandingkan dengan Karin. Lha selisih usia antara Karin dan Sephia saja delapan tahun. Ya jelas Sephia lebih kinyis-kinyis.

Gara-gara desakan Sephia, Donwori akhirnya menceraikan Karin dan menikahlah ia dengan selingkuhannya itu.

"Dia (Sephia, red) bilang gak mau jadi simpenan terus. Ya akhirnya kita nikah," ungkap laki-laki 37 tahun itu.

Di tahun pertama, pernikahan Donwori dan Sephia berjalan baik-baik saja. Menginjak tahun kedua, Donwori mulai berulah.

Ia mulai mengontak kembali mantan istrinya. Menginap ke hotel dan villa, juga sering mereka lakukan. Rupanya, Donwori belum bisa move on dari Karin.

Pengusaha properti ini menjelaskan, alasannya selingkuh karena ulah Sephia juga. Sang istri, katanya, suka menghambur-hamburkan uangnya untuk jalan-jalan, belanja dan barang-barang branded dan party sana-sini.

Donwori jadi membanding-bandingkan Sephia dengan Karin yang meski galak tapi gak neko-neko.

"Bojo lawasku gak seneng foya-foya. Suka sing mahal-mahal juga sih. Tapi gak kebablasan kayak yang ini," wadulnya.

Karena kangen, ia mencoba menghubungi lagi mantan istrinya itu. Eh gayung bersambut. Karin ternyata mau diajak berhubungan lagi. Sayangnya, belum lama berselang, aksi Donwori ketahuan Sephia.

"Gak heran juga kalau akhirnya ketahuan. Aku ngancili kancil, ya mesti kalah mahir," imbuhnya.

Karena alasan selingkuh itulah, ia digugat cerai Sephia. Tapi, betapa herannya Donwori ketika gugatan itu disertai serangkaian tuntutan. Sephia mau dicerai tapi Donwori harus bayar ratusan juta. Tuntutan Sephia itu alasannya karena selama ini ia tidak diberi nafkah dengan layak.

"Gak dikasih nafkah gundule iku. Lha selama ini yang ngasih modal dia foya-foya sopo?" tandas Donwori.

Gara-gara itu jugalah, Donwori makin mantab kalau Sephia selama ini hanya menikahinya demi harta. Tentang keputusan untuk rujuk atau tidak dengan Karin, Donjuan masih pikir-pikir juga. Takut gak dapat restu orang tua Karin.

Tapi, kalau dipikir-pikir, Donwori inilah yang buaya. Ia kena karma karena ulahnya sendiri.

(jpnn/opi/sb/is/jay/JPR)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Suara Aneh Donwori dengan Mertua


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Donwori  

Terpopuler