jpnn.com, JAKARTA - Timnas U-22 Indonesia dijadwalkan akan melakoni laga uji coba melawan Lebanon pada Jumat (14/4/2023) mulai pukul 20.30 malam WIB.
Laga tersebut rencananya digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
BACA JUGA: Timnas U-22 Indonesia vs Lebanon: Ini 4 Misi Indra Sjafri
Bagi Sobat Negeriku yang ingin menyaksikan pertandingan akbar tersebut bisa melalui layar kaca ANTV atau streaming melalui ANTV Klik.
Berikut ini kami sajikan link streaming yang bisa dinikmati secara gratis dan legal https://www.antvklik.com/livestream
BACA JUGA: ANTV Tayangkan Timnas Matchday Indonesia VS Lebanon
Timnas Indonesia U-22 melakoni laga uji coba dalam rangka persiapan tampil di SEA Games 2023 mendatang.
Sebelum melawan Lebanon, tercatat anak asuhan Indra Sjafri beruji coba menghadapi Bhayangkara FC.
BACA JUGA: Indra Sjafri Pastikan 2 Pemain Berkarier di LN Gabung Timnas U-22, Ada juga dari PSM
Dalam laga tertutup tersebut, skuad Garuda hanya mampu bermain imbang dengan skor 1-1.
Laga uji coba kali ini ingin dimanfaatkan Indra Sjafri untuk menentukan pemain-pemain yang akan berangkat ke SEA Games 2023 nantinya.
Diharapkan para pemain memberikan kemampuan terbaiknya untuk bisa mewujudkan Indonesia meraih medali emas di Kamboja.
Uji coba kali ini akan kami pergunakan semaksimal mungkin, pertama untuk menentukan 20 pemain terbaik untuk mengisi skuad Garuda Nusantara yang akan kami bawa ke SEA Games akhir April nanti."
"Kedua tujuannya adalah untuk mematangkan game plan kami,” ungkap mantan pelatih Bali United itu.
Menarik ditunggu laga antara Indonesia U-22 melawan Lebanon yang akan berlangsung malam ini.(mcr16/jpnn)
Prediksi susunan pemain Timnas U-22 Indonesia melawan Lebanon
Indonesia: Muhammad Adi Satryo; Muhammad Fajar Fathurrahman, Amiruddin Bagas Kaffa, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga; David Maulana, Muhammad Fadilla Akbar, Beckham Putra Nugraha; Irfan Jauhari, Titan Agung Bagus, Muhammad Andy Harjito
Pelatih: Indra Sjafri
Lebanon: Hadi Kanj; Muhammad Sadek, Abdul Razzak Dakramanji, Mohamad Al-Mahdi Al-Moussawi, Mohammad Al-Husseini; Alaa Ezzo, Samuel Harb, Mohammad Haidar; Mohammad Nasse, Ali Chaito, Ali Qasas
Pelatih: Miguel Moreira
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Naufal