Lion Air Layani Penerbangan Haji dari 25 Embarkasi

Kamis, 02 Agustus 2018 – 19:15 WIB
Pesawat Lion Air. Ilustrasi Foto: SIRTU/LOMBOK POST/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Maskapai Lion Air sudah mulai menjalankan layanan angkutan haji 2018 yang dioperasikan melalui kerja sama charter oleh salah satu perusahaan internasional.

"Lion Air mengucapkan terima kasih atas koordinasi dan kerjasama yang baik dengan mitra terkait, regulator, pengelola bandar udara, jasa ground handling dan berbagai pihak dalam membantu proses pelaksanaan penerbangan haji," ujar Danang Mandala Prihantoro, Corporate Communications Strategic of Lion Air.

BACA JUGA: Bertugas di Madinah, Capt Bambang Meninggal Alami Kecelakaan

Sinergitas ini kata dia diharapkan memberikan nilai lebih kepada jamaah haji dalam mempermudah akses menuju kota tujuan.

"Semua berjalan baik dalam kondisi yang normal dengan tetap mengutamakan faktor keselamatan, keamanan dan kenyamanan penerbangan," tutur dia.

BACA JUGA: Lion Air dan Batik Air Buka Extra Flight dari dan ke Tarakan

Dalam kaitan perjalanan udara sesuai aspek keselamatan, Lion Air telah mengimbau kepada seluruh jamaah agar tidak membawa barang berbahaya ke pesawat.

Adapun pelaksanaan penerbangan haji tahun ini, Lion Air melayani untuk kota asal pemberangkatan (emberkasi) dari beberapa negara di Asia, Timur Tengah dan Afrika dengan kota tujuan penurunan (debarkasi) Bandar Udara Internasional Raja Khalid, Riyadh (RUH); Bandar Udara Internasional Pangeran Mohammad bin Abdul Aziz, Madinah (MED); serta Bandar Udara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah (JED).

BACA JUGA: Layani Penerbangan Haji, Garuda Indonesia Siapkan 14 Pesawat

Lion Air mengoperasikan tiga Airbus A330-300 (440 kursi), dua Boeing 737-900ER (215 kursi) dan tiga Boeing 737 MAX 8 (180 kursi).

"Rata-rata pesawat tersebut berusia muda yang diproduksi pada 2015 - 2017. Seluruh pesawat telah menjalani perawatan intensif, dalam kondisi terbaik dan laik terbang," jelas dia.

Operasional ini didukung sumber daya manusia, terdiri 80 pilot, 200 awak kabin, 40 teknisi serta 20 petugas layanan darat (ground staff).(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Akhirnya Garuda Indonesia dkk Bisa Terbang Lagi ke Eropa


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler