Liverpool Happy Ending

Senin, 31 Desember 2012 – 01:04 WIB
Selebrasi pemain Liverpool. Foto: Getty Images
LONDON -- Liverpool mengakhiri tahun 2012 dengan manis. Malakoni partai terakhir English Premiere League (EPL) di tahun 2012 di Loaftus Road Stadium, Minggu (30/12) malam WIB, Liverpool mengalahkan tuan rumah Queens Park Rangers dengan skor 0-3.

Bagi Liverpool kemenangan ini tak hanya sekadar raihan tiga poin tapi juga mampu mendongkrak posisi mereka di klasemen. Dengan poin 29, The Reds naik satu tingkat ke posisi 9. Memiliki poin yang sama dengan Swansea City, Liverpool memiliki selisih gol lebih baik.

Sementara QPR, kekalahan ini membuat mereka makin jatuh di dasar klasemen. Dari 20 pertandingan yang dijalani, QPR baru mengumpulkan 10 poin.

Liverpool sudah unggul 1-0 saat pertandingan baru beranjak 10 menit. Memanfaatkan umpan pendek Henderson, Suarez berlari melewati hadangan Clint Hill untuk kemudian melepaskan bola ke pojok kanan gawang QPR yang dijaga Julio Cesar.

Luis Suarez kembali mencatatkan namanya di papan skor enam menit kemudian. Kali ini, Suarez memanfaatkan bola liar di kotak penalti QPR.

Skor kembali berubah di menit 28.  Sundullan Agger memanfaatkan umpan silang dari Gerrard yang tidak mampu dijangkau oleh Cesar. QPR 0, Liverpool 3.

Di babak kedua, Suarez nyaris aja mencetak hat-trick di menit ke 52 saat pemain timnas Uruguay tersebut melepaskan tendangan dari jarak dekat. Namun percobaannya kali ini masih bisa diamankan oleh Cesar.

Selepas 15 menit babak kedua, QPR mulai berani melakukan serangan dengan mengandalkan Taarabt, Mbia dan Mackie.

QPR memperoleh peluang matang di menit 69 melalui Mbia. Sayang tembakan Mbia dari depan kotak penalti Liverpool masih melebar.

Di 10 menit terakhir QPR mencoba meningkatkan serangan dengan memasukan Fabio Da Silva menggantikan Shaun Wright-Phillips. Sayang tidak ada gol balasan yang berhasil disarangkan QPR. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Babak I, Everton Imbangi Chelsea 1-1

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler