Livoli Divisi Utama 2023: Gebuk TNI AU, BIN Pasundan Mulai Tebar Ancaman

Kamis, 09 November 2023 – 23:25 WIB
Skuad BIN Pasundan saat berlaga pada ajang Livoli Divisi Utama 2023 di Indoor Stadium, Legok, Kabupaten Tangerang, Kamis (9/11/2023). Foto: Dokumentasi PBVSI

jpnn.com, JAKARTA - Tim voli putra BIN Pasundan akhirnya menyusul LavAni melangkah ke final four Livoli Divisi Utama 2023.

Kepastian tersebut didapat tim asuhan Ryan Masajedi seusai menang melawan TNI AU dengan skor 3-0 (31-29, 25-21, 25-20) di Indoor Stadium, Legok, Kabupaten Tangerang, Kamis (9/11/2023).

BACA JUGA: Hasil Livoli Divisi Utama 2023: LavAni Sukses Taklukkan TNI AU

Pada laga ini Farhan Halim, dan Muhammad Fikri Mustofa tampil gemilang dengan mengemas 16 angka.

Pemain BIN Pasundan lainnya yang moncer yakni Doni Haryono dengan tambahan 13 poin.

BACA JUGA: SBY Berikan Motivasi Pemain LavAni Menjelang Laga Akbar Melawan BIN Pasundan

Dari kubu TNI AU, Kaula Nur Hidayat tampil ganas dengan mengemas 22 angka.

Kapten tim TNI AU, Sigit Ardian menambahkan di belakang Kaula dengan 10 poin.

BACA JUGA: Livoli Divisi Utama 2023: Baru Promosi, Tim Milik SBY Tidak Tertandingi

Asisten pelatih BIN Pasundan, Agus Jumaedi menilai Farhan Halim dan kawan-kawan sudah mulai padu.

Saat bertahan maupun menyerang, tim milik badan intelijen itu bisa kompak sehingga mengunci kemenangan tiga gim langsung melawan TNI AU.

“Para pemain sudah mulai padu. Mereka sudah mengerti ritme apa yang ingin dimainkan. Jadi kami tim pelatih tidak risau,” ungkap pelatih yang akrab disapa Boy itu saat dihubungi Kamis (9/11/2023).

Dengan kemenangan ini BIN Pasundan mendampingi LavAni sebagai wakil dari Pool B ke final four Livoli Divisi Utama 2023.

Sebelum tampil di Top 4, Nizar Julfikar cum suis akan berhadapan melawan LavAni untuk menentukan siapa penguasa Pool B, Sabtu (11/11/2023).
Menghadapi tim milik Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Agus memberikan instruksi untuk tetap waspada mengingat LavAni mengalahkan BIN Pasundan di laga pertama dengan skor 1-3 (25-21, 16-25, 23-25, 22-25).

“Kami harus bisa fokus sejak awal laga. Saat sudah unggul juga harus menjaga ritme jangan sampai kehilangan fokus. Pertahan kami harus lebih rapat khususnya dalam membendung serangan LavAni,” tambah Agus.

Menarik ditunggu laga BIN Pasundan vs LavAni mengingat dari segi skuad kedua tim sangat mentereng.

Adapun untuk TNI AU dengan kekalahan ini membuat Rian Irawan dan kolega akan melakoni pertandingan playoff untuk memperebutkan tiket bertahan di Livoli Divisi Utama melawan BIN Surabaya.(mcr16/jpnn)


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler