Lolos ke 16 Besar, Begini Perasaan Anthony Ginting Hadapi Wakil Tuan Rumah

Rabu, 28 Juli 2021 – 23:10 WIB
Aksi Anthony Ginting saat menghadapi Gergely Krausz dari Hungaria dalam pertandingan pertama bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020, Minggu (25/7/2021). (REUTERS/Leonhard Foeger)

jpnn.com, TOKYO - Pebulu tangkis Indonesia Anthony Sinisuka Ginting senang bisa melangkah mulus ke 16 besar Olimpiade Tokyo 2020 usai menang di laga terakhir fase grup.

Bertanding di Musashino Forest Plaza, Rabu (28/7) WIB, Ginting yang berada di Grup J mengalahkan wakil Refugee Olympic Team (ROC) Sergey Sirant dengan skor 21-12 dan 21-10.

BACA JUGA: Hajar Arab Saudi, Brasil Amankan Tiket Perempat Final Olimpiade Tokyo

Sebagai juara grup, Ginting akan menghadapi juara Grup I Kanta Tsuneyama, wakil dari Jepang. Meski berperingkat lebih tinggi dari lawannya itu, Ginting mengaku tidak ingin meremehkan wakil tuan rumah tersebut.

"Terakhir kali kami melihat calon lawan di sini ya saat All England. Mungkin secara permainan tidak akan banyak berubah. Setiap atlet punya kelebihan dan kelemahan sendiri," ungkap Anthony dalam rilis yang diterima jpnn.com dari NOC.

BACA JUGA: Lihat Klasemen Olimpiade Tokyo 2020 Setelah Rahmat Erwin Abdullah Meraih Medali

Menjelang laga tersebut, Ginting mengaku sudah bersiap dengan matang untuk bisa mengalahkan satu-satunya wakil dari Jepang usai Kento Momota gugur di fase grup.

"Nanti saya dan pelatih akan melihat video permainan terakhir lawan, dari situ saya bisa mendapatkan gambaran. Meskipun terakhir ketemu 2018 lalu, pasti ada kelebihan yang harus diantisipasi dan kekurangan yang harus saya perhatikan,"

"Ini menjadi catatan bagi saya untuk mempersiapkan diri,” pungkasnya.

Berhasil melaju ke babak 16 membuat pemain berperingkat lima dunia itu bersyukur atas torehan yang diraih.

"Pastinya pertama-tama saya mengucap syukur karena bisa bermain dengan baik dan tidak mengalami cedera. Itu yang paling penting,"

"Saya juga senang bisa mengendalikan permainan sejak awal sampai selesai dan tetap mempertahankan fokus. Hal ini sangat penting karena di pertandingan berikutnya akan tambah ketat karena lawan juga semakin tangguh,” ungkap Ginting.

Sementara itu kompatriotnya, Jonatan Christie juga melaju ke babak berikutnya usai menjadi juara Grup G. Pada laga terakhir, tunggal putra nomor tujuh dunia itu mengalahkan wakil Singapura Loh Kean Yew dengan skor 22-20, 13-21, 21-18.

Pada babak 16 besar, Jojo -sapaan akrab Jonatan Christie- akan menghadapi tunggal putra China, Shi Yuqi. Laga tersebut rencananya akan diselenggarakan di Musashino Forest Sports Plaza, Tokyo, Jepang, Kamis (29/7) WIB. (noc/mcr16/jpnn)


Redaktur & Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler